Ten Hag dan Pemain Manchester United Kecewa Atas Pernyataan Cristiano Ronaldo, Begini Kondisinya Sekarang

- 14 November 2022, 14:00 WIB
Ten Hag dan Pemain Manchester United Kecewa Atas Pernyataan Cristiano Ronaldo, Begini Kondisinya Sekarang
Ten Hag dan Pemain Manchester United Kecewa Atas Pernyataan Cristiano Ronaldo, Begini Kondisinya Sekarang /

BANDUNGRAYA.ID - Ten Hag dan pemain Manchester United kecewa atas pernyataan Cristiano Ronaldo, begini kondisinya sekarang.

Manajer Manchester United, Erik Ten Hag beserta para pemain lainnya dibuat kecewa atas pernyataan Cristiano Ronaldo Pada sesi wawancara bersama Piers Morgan di TalkTV.

Dalam acara tersebut Cristiano Ronaldo mengungkapkan kekesalannya terhadap Manchester United serta manajernya itu yang dinilai sudah tidak sejalan lagi.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Siap Balas Dendam ke Manchester United? Piers Morgan Saranin Masuk Klub Ini

Ia mengatakan kalo dirinya merasa dikhianati dan beberapa orang di Manchester United juga tidak mengingikan kehadiran bintang Portugal itu sampai berusaha memaksanya keluar dari klub.

"Ya, saya merasa dikhianati. Beberapa orang tidak menginginkan saya di sini tidak hanya tahun ini, tetapi juga tahun lalu," tutur pemain Man United pemilik nomor punggung 7 tersebut.

Pada acara Piers Morgan Uncenored yang disiarkan oleh The Sun pada Minggu malam, Ronaldo juga membeberkan tidak ada kemajuan di klub sejak Sir Alex Ferguson pensiun pada musim panas 2013.

“Saya tidak tahu apa yang terjadi. Sejak Sir Alex Ferguson pergi, saya tidak melihat evolusi di klub. Kemajuannya nol," kata Ronaldo.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sebut Manchester United Tidak Berkembang Sejak Berada di tangan Erik Ten Hag

Nyatanya benar saja, kejayaan Man United tampak menurun sesudah kepergian Sir Alex dari Old Trafford.

Saat dipimpin pelatih top lainnya seperti David Moyes, Ryan Giggs, Louis Van Gaal, hingga Jose Mourinho pun tidak memberikan Setan Merah trofi Liga Inggris atau impiannya, si Kuping Besar Liga Champions.

Kemudian Ia menyinggung soal pemecatan Ole Gunnar Solskjaer dan menggantinya dengan Ralf Rangnick sebagai pelatih Man United.

"Hal yang menarik adalah bagaimana klub seperti Manchester United memecat Ole Gunnar Solskjaer, lalu mereka mendatangkan direktur olahraga Ralf Rangnick yang tidak dipahami siapa pun," ujarnya.

Baca Juga: Beberapa Sebab yang Membuat Cristiano Ronaldo Merasa Dianaktirikan oleh Erik Ten Hag di Manchester United

Bahkan Ronaldo juga menganggap Ralf Rangnick merupakan bukan seorang pelatih sehingga kedatangannya sangat mengejutkan dirinya dan para suporter Man United.

"Orang ini (Rangnick) bahkan bukan pelatih! Klub besar seperti Manchester United mendatangkan seorang direktur olahraga seperti itu, tidak hanya mengejutkan saya tetapi juga seluruh dunia," Ucapnya.

Ia juga menilai tidak ada perubahan yang signifikan dari infrastruktur Man United sekarang semenjak awal kepindahannya ke Real Madrid pada 2009 yang lalu.

Baca Juga: BERANI! Cristiano Ronaldo Ungkap Manchester United Tidak ada kemajuan Sejak Sir Alex Ferguson Pensiun

"Saya pikir saya akan melihat hal yang berbeda, teknologi, infrastruktur. Sayangnya, kami melihat banyak hal yang biasa saya lihat ketika saya berusia 21, 22, 23 tahun. Itu sangat mengejutkan saya," ujarnya.

Selanjutnya mantan pemain Juventus itu mengkritik pelatih Man United saat ini, yakni Erik Ten Hag.

Ia menuturkan Bahwa dirinya enggan menaruh rasa hormat kepada pelatih asal Belanda itu.

"Saya tidak menghormatinya karena dia tidak menunjukkan rasa hormat kepada saya. Jika Anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati Anda." ungkapnya.

Baca Juga: Drama Cristiano Ronaldo dan Manchester United Memanas, CR7: Saya Dikhianati dan Enggan Hormat Pada Ten Hag

Menanggapi dari pemberitaan Ronaldo yang viral di sosial media serta dinilai memalukan itu.

Kaveh Solhekol, seorang jurnalis Sky Sport mengungkapkan kondisi Erik Ten Hag dan para pemain Man United sangat menyesali pada perkataan sang mega bintang Portugal itu.

"Erik Ten Hag dan para pemain Manchester United sangat kecewa dengan cara dan waktu wawancara Cristiano Ronaldo," cuitan Kaveh di akun Twitter pribadinya @skykaveh.

Dengan demikian, Drama Ronaldo bersama Man United menjadi jalur yang panjang dan mungkin juga akan berpengaruh pada karirnya di Old Trafford.

Baca Juga: Di Manchester United Cristiano Ronaldo Blak-blakan Ungkap Kekecewaannya pada Erik Ten Hag: Saya Dikhianati!

"Manchester United kemungkinan sekarang akan mempertimbangkan semua opsi mereka terkait Ronaldo," tuturnya.

Kevah juga menjelaskan, sebelumnya Ronaldo telah diberitahu pada hari Kamis bahwa dia tidak akan berada di starting eleven melawan Fulham tetapi dia masih masuk dalam di skuad.

Namun, Ia memberi tahu kembali kepada klub bahwa dirinya sedang kurang sehat.

"Dia memberi tahu klub bahwa dia sakit. Tidak ada seorang pun di United yang pernah tidak menghormati Ronaldo - bahkan setelah dia meminta untuk pergi & setelah dia menolak masuk sebagai pemain pengganti vs Spurs," pungkas Kevah.***

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah