Unggah Komentar Kontroversial Terkait Kamala Harris, Seorang Polisi di AS Akhirnya Dipecat

- 14 November 2020, 11:38 WIB
Kamala Harris.*
Kamala Harris.* /Twitter/@KamalaHarris/

PR BANDUNG RAYA - Sebuah komentar kontroversial mengenai wakil presiden terpilih Amerika Serikat Kamala Harris, yang baru-baru ini diunggah di media sosial oleh seorang perwira polisi Mississippi, telah berujung pada pemecatan.

Unggahan perwira Polisi Byhalia, David Pannell, dinilai menghina keberhasilan Kamala Harris dalam meraih posisi tertinggi kedua di panggung politik Amerika Serikat.

Dilansir Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari Newsweek, Pannell juga berkomentar secara keliru, dengan menegaskan bahwa Joe Biden memiliki demensia.

Baca Juga: Joe Biden Perkuat Kemenangan Pemilu AS, Donald Trump: Waktu yang Akan Menjawab Siapa yang Berkuasa

"Dia akan menjadi inspirasi bagi gadis-gadis muda dengan menunjukkan bahwa jika Anda tidur dengan pria yang benar-benar terhubung, maka Anda juga dapat bermain biola kedua untuk seorang pria dengan demensia. Pada dasarnya ini kisah Cinderella,” tulis Pannell.

Komentarnya mengenai Kamala Harris langsung mendapat teguran dari ketua National Association for the Advancement of Colored People (NAACP).

"Komentar Petugas Pannell tentang kenaikan karier Wakil Presiden Terpilih Kamala Harris adalah rasis dan misoginis,” ujarnya.

Baca Juga: Fly Over Kopo Kota Bandung Mulai Dibangun yang Diprediksi Akan Selesai pada 2022

Pihaknya menambahkan bahwa komentar tersebut, sangat tidak pantas keluar dari seorang pelayan publik yang bekerja di kota dengan 45 persen penduduknya orang Afrika Amerika.

Halaman:

Editor: Abdul Muhaemin

Sumber: Newsweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x