Apa Sih Alasan Elon Musk Resmi Ubah Logo Twitter? Hastag GoodbyeTwitter Jadi Trending

- 25 Juli 2023, 10:17 WIB
Apa Sih Alasan Elon Musk Resmi Ubah Logo Twitter? Hastag GoodbyeTwitter Jadi Trending
Apa Sih Alasan Elon Musk Resmi Ubah Logo Twitter? Hastag GoodbyeTwitter Jadi Trending /Twitter/@elonmusk/

BANDUNGRAYA.ID - Elon Musk resmi mengubah logo Twitter di situs webnya dengan tanda X sebagai bagian dari rebranding.

Logo baru ini merupakan perubahan terbaru sejak Elon Musk membeli platform media sosial tahun lalu dengan harga USD44 miliar.

Pada hari Senin, 24 Juli 2023 waktu setempat Twitter telah berganti logo dengan gambar X putih berlatar hitam.

Baca Juga: Elon Musk Ganti Logo Twitter, Dari Burung Biru Jadi Gambar X

Sebelumnya, Elon Musk telah memberi kabar kepada pengguna Twitter terkait pergantian logo yang akan dilakukannya.

Dalam cuitannya yang diunggah pada Minggu, 23 Juli 2023 waktu setempat, Elon Musk mengucapkan selamat tinggal pada logo twitter lama dan akan mengumumkan terkait peluncuran logo X pada hari Seninnya.

Menyambut logo yang baru diluncurkan, CEO Twitter, Linda Yaccarino mengunggah logo baru Twitter dalam akunnya.

Baca Juga: Kronologi Detik-detik Kebakaran Hutan Yunani, Puluhan Ribu Orang Dievakuasi

Ia memperlihatkan sebuah logo X yang diproyeksikan di kantor perusahaan Twitter di San Francisco, Amerika Serikat.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x