Viral di TikTok dan Twitter Pemudik Terjebak Macet Tol Cipularang, Warga Sempat Protes Blokir Jalan

- 29 April 2022, 18:37 WIB
Viral di TikTok dan Twitter Pemudik Terjebak Macet Tol Cipularang, Warga Sempat Protes Blokir Jalan
Viral di TikTok dan Twitter Pemudik Terjebak Macet Tol Cipularang, Warga Sempat Protes Blokir Jalan /Tangkapan layar Instagram @infojktku/

BANDUNGRAYA.ID- Viral di TikTok dan Twitter unggahan pemudik yang tersiksa di Tol Cipularang selama 7 jam, Jumat, 29 April 2022.

Pada mulanya kemacetan di Tol Cipularang arah Jakarta KM 70 terjadi pada pukul 01:00 WIB, hal tersebut terjadi karena dampak dari pemberlakuan one way dari kepolisian lalu lintas.

Dalam video yang beredar di TikTok dan Twitter sekitar pukul pukul 07:50 WIB, para pemudik melakukan aksi protes dengan memblokir jalan tol yang ke arah Bandung.

Baca Juga: Info Mudik Terkini, Jumat 29 April 2022 Pukul 18.00 WIB di Tol Padalarang Cileunyi: Lalin Lengang

Para pemudik merasa kesal dan tersiksa karena pihak kepolisian membiarkan kemacetan tersebut berlarut-larut hingga 7 jam, tanpa memberikan solusi apapun.

"Cipularang macet dari jam satu pagi nggak gerak ke arah Jakarta, akhirnya warga protes sampai menutup jalan ke arah Bandung," tulis akun @demiramaramara di Twitter, Jumat, 26 April 2022.

Selain dari peraturan one way yang diberlakukan, PT Jasa Marga (Persero) Tbk, juga telah mencatat bahwa kemacetan terjadi karena sebanyak 1.157.959 kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek, pada periode Jumat-Kamis (22-28 April 2022).

Baca Juga: Info Mudik Terkini, Jumat 29 April 2022 di Tol Cipularang Bandung: Sempat Macet Total, Hindari 9 Titik Ini!

Total volume kendaraan tersebut setiap harinya semakin meningkat, bahkan 14.1% lebih tinggi jika dibandingkan lalu lintas normal periode November 2021.

Kemudian setelah para pemudik melakukan pemblokiran jalan Tol Cipularang, Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi turut angkat bicara.

Halaman:

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x