Bikin Heboh Warga, Ikan Arapaima Gigas Ukuran Jumbo Ditemukan Pasca Banjir Garut

- 18 Juli 2022, 14:44 WIB
Bikin Heboh Warga, Ikan Arapaima Gigas Ukuran Jumbo Ditemukan Pasca Banjir Garut.
Bikin Heboh Warga, Ikan Arapaima Gigas Ukuran Jumbo Ditemukan Pasca Banjir Garut. /

BANDUNGRAYA.ID - Berikut ini ulasan bikin warga heboh, ikan arapaima gigas ukuran jumbo ditemukan pasca banjir bandang yang melanda Garut.

Fakta dibalik banjir Garut yang telah menerpa memiliki peristiwa unik penemuan warga ikan ukuran jumbo berjumlah 2 ekor di pemukiman warga.

Terlihat ikan berjenis arapaima gigas terdampar dan dikerumuni sejumlah warga sekitar, arapaima gigas dikenal dengan ikan predator yang berada pada sungai Amazon.

Baca Juga: Update Banjir di Garut Hari Ini: Jembatan Retak, Daftar Kecamatan yang Terendam, Apakah Ada Korban Jiwa?

Ikan ini tidak boleh dilepas sembarangan apalagi dipelihara. Penemuan warga Garut usai banjir bandang mengejutkan para netizen.

Bagaimana tidak? ikan arapaima gigas yang memiliki habitat di sungai Amazon bisa sampai ke Garut.

Sontak membuat warga dan netizen terkejut dengan peristiwa langka ini hingga viral di berbagai media sosial.

Video yang diabadikan oleh salah seorang warga lalu diunggah dalam akun Instagram @infojawabarat. Keterangan unggahan tersebut bertuliskan bahwa warga berhasil menemukan ikan arapaima gigas sebanyak 2 ekor.

Baca Juga: Bupati Garut Rudy Gunawan Tinjau Langsung Kondisi Terkini Banjir: Kami Akan Ganti Rp500 Ribu Sampai Rp1 Juta

Terlihat warga sekitar berkerumun disana dan memang benar terlihat 2 ekor ikan arapaima gigas. Menurut keterangan pada akun tersebut bahwa ikan sudah mati, akan tetapi tidak boleh sembarangan untuk dilepaskan.

Halaman:

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x