Akibat Gempa 5,6 Magnitudo, Kantor Diskominfo Cianjur Rusak, Puluhan Motor Terguling

- 21 November 2022, 15:45 WIB
Akibat Gempa 5,6 Magnitudo, Kantor Diskominfo Cianjur Rusak, Puluhan Motor Terguling
Akibat Gempa 5,6 Magnitudo, Kantor Diskominfo Cianjur Rusak, Puluhan Motor Terguling /BNPB/

BANDUNGRAYA.ID - Berikut akibat gempa 5,6 magnitudo, kantor Diskominfo Cianjur rusak, puluhan motor terguling.

Telah terjadi gempa berkekuatan 5,6 magnitudo yang berlokasi di Cianjur. Akibatnya kantor Diskominfo Cianjur alami kerusakan.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan melalui akun Twitter @infoBMKG bahwa gempa terjadi sekitar jam 13.21 WIB pada Senin, 21 November 2022.

Baca Juga: UPDATE Gempa di Cianjur Hari Ini: Ngeri, Ada Warga Masih Terjebak di Reruntuhan Rumah

Gempa 5,6 magnitudo tersebut berada di kedalaman 10 km dengan kordinat 6.84 LS-107.05 BT (10 km Barat Daya Kab. Cianjur, Jawa Barat).

Walau gempa tersebut terasa berguncang begitu kuat, tetapi BMKG menginformasikan tidak berpotensi tsunami.

Lalu BMKG juga menghimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan bersiap jika adanya gempa susulan.

Baca Juga: Apakah Gempa di Kabupaten Cianjur Senin 21 November 2022 Ada Korban? Ini Infonya

Dampak dari peristiwa gempa tersebut, diketahui beberapa bangunan mengalami kerusakan termasuk kantor Diskominfo Cianjur.

Halaman:

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah