Inilah Sosok Dyra Daniera, Mahasiswa UI yang Berhasil Raih Juara 1 Duta Bahasa Jawa Barat 2024

- 22 Mei 2024, 10:18 WIB
Inilah Sosok Dyra Daniera, Mahasiswa UI yang Berhasil Raih Juara 1 Duta Bahasa Jawa Barat 2024
Inilah Sosok Dyra Daniera, Mahasiswa UI yang Berhasil Raih Juara 1 Duta Bahasa Jawa Barat 2024 /Instagram Dyra/

BANDUNGRAYA.ID - Dyra Daniera, seorang mahasiswa Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB) Universitas Indonesia (UI), berhasil meraih juara 1 dalam ajang Pemilihan Duta Bahasa Jawa Barat 2024. Prestasi gemilang ini menempatkan Dyra sebagai ikon kebanggaan Jawa Barat dalam dunia bahasa dan budaya.

Perjalanan Dyra menuju gelar juara tidaklah mudah. Dari 315 peserta yang mendaftar dari berbagai kabupaten dan kota di Jawa Barat, Dyra berhasil menonjol di antara ratusan pemuda-pemudi berbakat lainnya.

Proses seleksi yang ketat dimulai dari penyaringan menjadi 100 besar, kemudian 40 besar, hingga akhirnya terpilih sebagai juara pertama.

Baca Juga: Duta Sheila On Seven Meriahkan Turnamen Voli Antar RT, Aksinya Banjir Pujian Warganet! Kenapa Ya?

Baca Juga: Sempat Diisukan sebagai Orang Ketiga, Rafael Tan Duta Seblak Ceritakan Lika-liku Kehidupannya

Seleksi Duta Bahasa Jawa Barat melibatkan berbagai tahap yang menguji kemampuan berbahasa dan pengetahuan peserta. Tahap awal seleksi termasuk pembuatan esai bertema "Peran Bahasa dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB)/Sustainable Development Goals (SDGs)".

Setelah lolos tahap ini, 100 peserta terpilih mengikuti seleksi tahap I secara luring di Balai Bahasa Jawa Barat, Bandung.

Pada tahap ini, peserta diuji melalui:

Baca Juga: Koordinator Duta Damai Jabar Soal Teror di Astana Anyar: Indikator Ada Pemahaman Salah dalam Menafsirkan Agama

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah