Lug’s Gravity Bandung Jawa Barat: Harga Tiket, Jam Buka, Wahana, dan Lokasi Ragam Wisata di Sini

2 Februari 2023, 13:02 WIB
Lug’s Gravity Bandung Jawa Barat: Harga Tiket, Jam Buka, Wahana, dan Lokasi /RizkiPeratami/Instagram @antapuradedjati

BANDUNGRAYA.ID - Lug’s Gravity Bandung Jawa Barat menawarkan wahana uji adrenalin bernuansa alam.

Sesuai namanya yaitu ‘Gravity’, tempat wisata satu ini populer lantaran menghadirkan aktivitas bermain menggunakan kendaraan tanpa mesin penggerak yang akan meluncur mengikuti gravitasi di jalanan menurun. 

Selain bisa mendapatkan pengalaman berseluncur yang berbeda, Lug’s Gravity juga menyuguhkan panorama Bukit Lembang yang menghijau asri.

Bagi yang tidak ingin turut menjajal wahana, disediakan pula kafe untuk singgah dan icip-icip.

Baca Juga: Info Makanan Khas Garut Paling Hits yang Wajib Dicoba Pecinta Kuliner, Sudah Icip-icip?

Harga Tiket 

Harga tiket masing-masing orang dipatok Rp.60.000, kecuali anak usia 2 – 8 tahun yang dibonceng dipatok Rp. 30.000. Untuk promo, bisa cek secara berkala media sosial resmi Lug’s Gravity. Adapun layanan pengembalian dana tiket bagi pengunjung yang batal menjajal wahana.

Jam Operasional

Lug’s Gravity beroperasi setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.30, kecuali hari Senin.

Wahana Seru di Lug’s Gravity Bandung Jawa Barat 

Lug’s Graviti menghadirkan berbagai aktivitas seru yang akan memicu adrenalin. Wahana andalannya, yakni seluncuran tanpa mesin penggerak, juga ternyata ada macamnya. Berikut adalah ragam kendaraan yang bisa dipilih:

Baca Juga: Paling Hits di Cimahi! 3 Tempat Kuliner yang Wajib Kamu Kunjungi saat Berlibur di Cimahi

1. Gravity Luge

Kendaraan jenis Gravity Luge ini diadaptasi dari Olympiade Luge yang biasanya digunakan untuk trek es, akan tetapi dimodifikasi menjadi kendaraan seluncur di jalan menurun tanpa mesin.

Gravity Luge bisa dinaiki oleh satu atau dua orang dengan berat maksimal 120kg.

Aktivitas menggunakan Luge ini ramah untuk anak usia 8 tahun ke atas hingga usia dewasa.

Sementara anak di bawah usia 8 tahun bisa menggunakan kendaraan ini dengan syarat harus dibonceng oleh orang dewasa.

2. Gravity Gokart

Permainan Gravity Gokart akan memberikan pengalaman berkendara seperti di dalam sirkuit.

Sensasi di dalam sirkuit ini tepatnya bisa dirasakan pada saat berbelok. Lantaran kendaraan akan berbelok dengan kemiringan yang kontras.

Namun pengendara harus ekstra berhati-hati dalam menekan dan melepas rem. Lantaran kabarnya, Gokart adalah yang paling sulit dikendarai dibandingan tiga jenis Luge lainnya.

Gravity Gokart ini ramah untuk anak usia minimal 12 tahun atau setidaknya anak dengan tinggi badan 150cm. 

3. Gravity Trike

Kendaraan jenis Gravity Trike ini diadaptasi dari hasil persilangan antara sepeda BMX dengan GoKart.

Mirip seperti GoKart, seluncuran gravitasi ini juga akan memberikan sensasi berbelok seperti di sirkuit yang akan memicu adrenalin.

Gravity Trike aman dimainkan oleh remaja usia minimal 12 tahun atau tinggi badan 150 cm.

4. Tamico Coastor

Permainan gravitasi jenis Tamico Coastor ini diadaptasi dari Tamiya GoKart, dan satu-satunya di Indonesia. Maka tak heran jika bentuknya mirip seperti mobil-mobilan Tamiya.

Tamico Coastor juga dilengkapi dengan instrumen rem yang kuat, sehingga memungkinan pengendaranya untuk mengontrol jalannya peluncuran, apakah ingin berjalan santai atau berjalan kencang.

Permainan ini ramah untuk anak usia minimal 10 tahun atau tinggi badan 150cm.

Keselamatan Bermain dan Trek Lintasan yang Aman 

Tidak perlu khawatir jika tidak tahu cara mengendarai kereta luncur ini. Lantaran cara penggunaan akan dijelaskan dan dipandu secara gamblang oleh pramuwisatanya.

Keselamatan berkendara juga ditunjang oleh helm yang disediakan untuk masing-masing pengendara.

Trek lintasan memiliki panjang kurang lebih sekitar 700 meter. Pengendara bisa menikmati sensasi meluncur dalam kurun waktu 10 menit. Jalur juga cenderung aman, permukaannya rata, tingkat kemiringan tidak terlalu curam, dengan pinggiran trek dibatasi ban karet.

Suguhan Panorama Bukit Lembang

Terletak di kawasan hutan Gunung Batu yang notabene gunung tertinggi di Lembang, membuat posisi Lug’s Gravity juga berada di ketinggian.

Di bawahnya terhampar panorama lembah, bukit, kebun-kebun sayuran, dan rumah-rumah penduduk yang bermukim di kawasan Lembang.

Baca Juga: Kuliner Cimahi Juara! Harga Kaki Lima Rasa Bintang Lima, Tak Heran Antri Tiap Hari

Andai jam operasional Lug’s Gravity sampai malam hari, pemandangan kerlap-kerlip lampu yang berasal dari rumah penduduk dan bangunan-bangunan di bawahnya sudah pasti bisa disaksikan pengunjung.

Kafe dengan Menu Beragam

Jika tidak ingin turut menjajal wahana, kafe bisa menjadi tempat alternatif untuk singgah. Menu yang tersedia pun beragam seperti aneka kopi hingga menu camilan seperti cireng dan tahu cabai garam. 

Adapun menu andalan di kafe Lug's Gravity ini, yaitu daging sapi asap dan nasi goreng khas Bandung.

Pengunjung bisa memilih, ingin menu berat atau menu ringan. Usai berseluncur lelah, kafe bisa menjadi tempat untuk menghilangkan dahaga dan lapar.

Fasilitas Lug’s Graviti Lembang Bandung

Wisata yang sedang naik daun ini juga dilengkapi fasilitas yang memadai. Mulai dari area parkir yang luas, toilet bersih, musala, spot wahana, spot foto unik, spot untuk duduk-duduk santai, hingga kafe. 

Adapun mobil carry yang dioperasikan untuk menjemput pengunjung usai berseluncur ke lintasan menurun. Sehingga pengunjung tidak perlu repot dan capek untuk naik kembali ke atas.

Satu mobil bisa memuat 5 orang sekaligus, jadi tidak akan terjadi antrean panjang.

Hal yang Harus Diperhatikan di Lug’s Gravity

Jika tidak ingin mengantre terlalu lama, jangan berkunjung pada hari libur nasional, lantaran di hari tersebut antrean dipastikan akan panjang.

Namun jika tidak memiliki waktu selain hari libur nasional, untuk mengantisipasinya, datanglah lebih pagi atau sebelum pukul 15.00 sore. Karena biasanya di pukul tersebut atrean sudah ditutup.

Lokasi

Jl. Sukanagara (Gunung Batu) No. 20, Desa Pagerwangi, Lembang, Kab. Bandung Barat. Adapun akses alternatif berdasarkan arah keberangkatan yang bisa dipilih:

1. Terminal Dago-Dago Girl-Gunung Batu (Perkebunan Kaktus)

2. Sukajadi-Alun-alun Lembang-Sespim Polri-Maribaya-Gunung Batu

3. Ciumbuleuit-Punclut-Cijeruk-Gunung Batu

Terletak di dataran tinggi, membuat jalanan menuju Lug’s Gravity menjadi sempit dan menanjak.

Namun kesulitan akses akan terbayar lunas jika sudah sampai di tempat tujuan, lantaran suguhan wahana adrenalin bernuansa alam siap menyambut.

Lug’s Gravity Bandung ini cocok menjadi tempat tujuan wisata bersama teman, keluarga, pasangan, komunitas, hingga kegiatan rutinan perusahaan untuk memperat hubungan antar karyawan.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Sumber: Wisata Lengkap

Tags

Terkini

Terpopuler