BTN Siap Dukung Perumahan Ramah Lingkungan

- 22 Maret 2021, 18:52 WIB
Hirwandi Gafar, Direktur PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) bersama Wakil Gubernur Jawa Barat UU Ruzhanul Ulum  dan CEO Buana Kassiti Grup Joko Suranto melakukan penanaman pohon di lokasi hutan kota yang akan dikembangkan di wilayah Cicalengka, Bandung pada hari Senin 22 Maret 2021.
Hirwandi Gafar, Direktur PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) bersama Wakil Gubernur Jawa Barat UU Ruzhanul Ulum dan CEO Buana Kassiti Grup Joko Suranto melakukan penanaman pohon di lokasi hutan kota yang akan dikembangkan di wilayah Cicalengka, Bandung pada hari Senin 22 Maret 2021. /

PR BANDUNGRAYA - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) siap mendukung pembiayaan perumahan yang ramah lingkungan atau green housing.

Salah satu konsep yang dikembangkan dalam green housing adalah dengan mengembangkan hutan kota dalam kompleks perumahan.

Direktur Bank BTN Hirwandi Gafar mengatakan, selain mendukung pembiayaan perumahan, perseroan juga siap membantu para developer yang ingin mengembangkan konsep perumahan ramah lingkungan.

Baca Juga: Link Streaming dan Sinopsi Ikatan Cinta Malam Ini 22 Maret 2021, Mama Rosa Akhirnya Tau Andin Mantan Napi

Untuk itu, Bank BTN siap menyalurkan bantuan berupa corporate social responsibility (CSR), seperti pada perumahan Buana Cicalengka Raya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

"Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial kepada masyarakat, khusunya untuk fokus terkait bantuan sarana dan prasarana di Perumahan dan mendukung bidang pelestarian alam, Bank BTN memberikan bantuan CSR kepada Perumahan Buana Cicalengka Raya untuk penanaman Hutan Kota," ujar Hirwandi saat peresmian Masjid Kassiti dan Penanaman Hutan Kota di Bandung, Senin 22 Maret 2021.

Hirwandi mengaku sangat mengapresiasi atas dibangunnya fasilitas Hutan Kota di Perumahan Buana Cicalengka Raya yang akan memberikan kenyamanan bermukim, serta dapat dijadikan sebagai sarana edukatif dan rekreatif bagi masyarakat.

Baca Juga: Terlalu Sering Tes PCR Covid-19, Ridwan Kamil Merasa Lubang Hidungnya Jadi Besar Sebelah

Menurutnya, pengembangan perumahan tetap harus menjaga keseimbangan lingkungan.

"Pembangunan Hutan Kota ini dapat merupakan suatu upaya untuk mengembalikan dan meningkatkan efektivitas lahan agar dapat berfungsi dengan baik dan secara optimal. Sebagai pengatur tata air untuk mencegah banjir maupun untuk melindungi lingkungan, yaitu mencegah timbulnya pencemaran," katanya.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x