NGERI! Pabrik Triplek di Bandung Ludes Terbakar, Pemadam Berjuang Selama Lebih Dari 12 Jam Padamkan Api

- 25 Oktober 2022, 14:53 WIB
NGERI! Pabrik Triplek di Bandung Ludes Terbakar, Pemadam Berjuang Selama Lebih Dari 12 Jam Padamkan Api.
NGERI! Pabrik Triplek di Bandung Ludes Terbakar, Pemadam Berjuang Selama Lebih Dari 12 Jam Padamkan Api. /Kolase Instagram.com/@bdg.siaga113

BANDUNGRAYA.ID - Simak Pabrik Triplek di Bandung ludes terbakar, pemadam berjuang selama lebih dari 12 jam Padamkan Api yang membesar.

Kebakaran terjadi di Pabrik Triplek di Lengkong Bandung seluas 2.000 meter, pada Senin, 24 Oktober 2023. Api mulai terlihat sejak sejak pukul 20.35 WIB.

Sebanyak 22 unit kendaraan pemadam kebakaran dikerahkan untuk mematikan api yang kian membesar selama 12 jam itu.

Baca Juga: Sinopsis Preman Pensiun 7 Hari Ini Selasa 25 Oktober 2022: Dompet Yayat Hilang, Akankah Jadi Korban Saep?

Baca Juga: Nasib Kang Gobang Memprihatinkan di Preman Pensiun 7 Jadi Tukang Bangunan, Netizen Minta Peran ke Sutradara

Dikutip dari laman humas Kota Bandung, Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung mengatakan puluhan petugas dan armada pemadam kebakaran sejak tadi malam hingga siang ini masih terus berjibaku memadamkan api.

Sayangnya, api masih berkobar di beberapa titik namun dalam skala kecil.

"Tinggal sedikit lagi, mudah-mudahan bisa segera tertangani dan selanjutnya adalah proses pendinginan," ujar Kepala Diskar PB Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana kepada Humas Kota Bandung, Selasa, 25 Oktober 2022.

Petugas kesulitan untuk memadamkan kobaran api, karena material yang terbakar berupa bahan yang mudah terbakar seperti kayu dan triplek.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Spanyol di Piala Dunia Qatar 2022, Trio Barca Gavi Dkk Dipastikan Turun?

"Yang terbakar ini gudang triplek yang volumenya cukup banyak. Semua bahan mudah terbakar selain triplek ada juga lem, dus juga itu yang menyebabkan api sulit dipadamkan," ujarnya.

Beruntung, saat kebakaran terjadi kondisi gudang triplek tersebut dalam keadaan kosong sehingga tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Karena memang sudah malam dan ini pun gudang tidak ada aktivitas di bangunan-bangunan yang terbakar. Alhamdulillah tidak ada korban dalam kejadian ini," jelas Gun Gun.

Baca Juga: Link NONTON Film 365 Days Season Terbaru Sub Indo FULL HD Tanpa IndoXXI, Drakorindo, Rebahin, LK21 Legal

Terakhir Gun Gun pun mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan dan menyediakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) di rumah jika terjadi keadaan darurat yang berhubungan dengan api.

Apabila terjadi kebakaran masyarakat dapat menghubungi hotline Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung ke nomor 113.***

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x