Paling Favorit: 5 Toko Oleh-Oleh di Cimahi yang Wajib Kamu Bawa Pulang Usai Liburan, Ada Banyak Pilihan Jajan

- 7 Juni 2023, 08:27 WIB
Paling Favorit: 5 Toko Oleh-Oleh di Cimahi yang Wajib Kamu Bawa Pulang Usai Liburan, Ada Banyak Pilihan Jajan
Paling Favorit: 5 Toko Oleh-Oleh di Cimahi yang Wajib Kamu Bawa Pulang Usai Liburan, Ada Banyak Pilihan Jajan /FREEPIK/

BANDUNGRAYA.ID – Inilah rekomendasi 5 toko oleh-oleh di Cimahi yang wajib banget kamu bawa pulang usai liburan, ada banyak pilihan jajan.

Cimahi sering dijadikan sebagai tujuan untuk berlibur lantaran tersedia banyak destinasi baik wisata alam maupun kuliner yang bisa dijelajahi.

Tak lengkap rasanya jika setelah berkunjung ke Cimahi tidak membawa buah tangan untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.

Banyak sekali pertokoan di Cimahi yang cocok jadi tempat berburu oleh-oleh untuk dibawa pulang setelah liburan.

Baca Juga: Sumedang Hits! 3 Tempat Makan Sumedang dengan Hidangan yang Begitu Enak, Bikin Pengen Nambah

Selain jajanan berupa cemilan, snack, dan kuliner lainnya. ada juga tempat yang menyediakan beragam pilihan aksesoris, pakaian, dan perabotan unik.

Penasaran dimana saja toko oleh-oleh yang bisa kamu kunjungi di Cimahi? Berikut ini rekomendasinya.

1. Toko Poci ‘Pusat Oleh-Oleh Cimahi’

Toko oleh-oleh di Cimahi menyediakan berbagai jenis makanan, cemilan, baju, aksesoris, hingga kain khas yang bisa kamu pilih untuk dibawa pulang.

Baca Juga: 3 Tempat Bakso di Tasikmalaya yang Selalu di Buru Pembeli, Kamu Salah Satunya Bukan? 

Setiap produknya memiliki harga yang cukup terjangkau dengan kualitas terbaik sehingga menjadi tempat yang sering dikunjungi oleh para wisatawan.

Lokasinya ada di Lantai Dasar Cimahi Mall Jalan Gandawijaya, Setiamanah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Buka setiap hari pada jam 9 pagi sampai jam 8 malam.

2. Anugerah Snack

Toko yang beralamat di Jalan Mahar Martanegara No 52, Cigugur Tengah, Cimahi Tengah ini menyediakan beragam jajan kiloan yang bisa kamu beli sesuai selera.

Jenis snack kiloan yang tersedia biasanya berupa keripik tempe, popcorn, sale pisang, kue kacang, semprong, keripik singkong, bakso ikan, cireng, kerupuk seblak, dan basreng.

3. Toko Ros Sari Cimahi

Toko yang menjual berbagai makanan khas Bandung ini terletak di Jalan Jendral Gatot Subroto No 80, Cimahi.

Di tempat ini tersedia beragam cemilan seperti stik talas, basreng, keripik emping, kerupuk seblak, tempe goreng, keripik sale, keripik singkong, bandrek bajigur, rengginang, dan batagor.

4. Kartika Sari Cimahi

Tempat ini cocok bagi para pecinta roti dan kue, produk andalan toko ini adalah brownies bakar dan kukus, bolen, serta cheese stick yang selalu menjadi buruan para wisatawan.

Kamu juga bisa membeli produk di toko ini secara online untuk dibawa pulang setelah liburan di Cimahi. Lokasi tokonya ada di Jalan Raya Timur No 518 Cimahi, Jawa Barat.

5. Pusat Oleh-Oleh Bandung Putra Pusaka

Toko yang menjual berbagai macam snack untuk oleh-oleh ini terletak di Jalan Mahar Martanegara No 127, Cigugur Tengah, Cimahi Tengah, Kota Cimahi.

Beberapa jajanan yang ada di toko ini yang bisa kamu temui ada sukro, wajit cililin, keripik tempe, dodol garut, sale pisang, kacang polong, keripik singkong, cireng, cuanki, baso aci, hingga kerupuk kulit.

Itulah rekomendasi toko oleh-oleh di Cimahi yang bisa kamu kunjungi untuk dibawa pulang seusai liburan, ada banyak pilihan jajanan yang bisa kamu beli.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x