Rekomendasi Kolam Renang di Hotel Kota Bandung yang Seru Banget: Bisa Sambil Staycation

- 18 Juni 2023, 14:28 WIB
Ilustrasi Rekomendasi Kolam Renang di Hotel Kota Bandung yang Seru Banget: Bisa Sambil Staycation
Ilustrasi Rekomendasi Kolam Renang di Hotel Kota Bandung yang Seru Banget: Bisa Sambil Staycation /Pixabay/@ThieuBouTruong

BANDUNGRAYA.ID – Simak rekomendasi 4 hotel yang cocok buat staycation di Bandung dengan kolam renang air hangat yang pasti bikin kamu nyaman banget.

Kota Bandung kerap menjadi destinasi andalan untuk liburan seru di akhir pekan bersama keluarga. Selalu ada alasan buat kembali ke Kota Kembang dengan berbagai wisata yang menggoda.

Pasalnya tak hanya kaya akan wisata alam, Bandung juga memiliki beragam kuliner, museum bersejarah, hingga taman hiburan yang sangat menarik untuk dikunjungi.

Baca Juga: BIKIN BETAH! Rekomendasi Hotel Kapsul di Bandung Paling Nyaman dan Murah

Buat kamu berencana staycation di Bandung setelah berkeliling menikmati keindahan suasana sejuk dingin dari beragam wisata alamnya, mungkin sedang mencari tempat untuk berendam di air hangat?.

Kamu bisa memilih beberapa rekomendasi hotel di bawah ini karena tak hanya cocok untuk menginap, kamu juga bisa mengatasi kedinginan dengan berendam di kolam air hangat yang telah disediakan.

Berikut rekomendasi 4 hotel di Bandung yang cocok buat staycation dengan sajian kolam renang air hangat yang dijamin bikin kamu nyaman banget berendam di sana:

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Bukber di Bandung: Ada Cafe, Restoran, dan Hotel Dijamin Buka Bersama Jadi Happy

1. De Paviljoen

Hotel yang terletak di Jalan RE Martadinata No 68 Bandung ini memiliki fasilitas kolam renang air hangat di lantai tiga yang bisa kamu gunakan untuk berendam santai.

Hotel dengan arsitektur bergaya kontemporer kolonial yang unik ini juga mempunyai sejumlah fasilitas lain yang tak kalah memanjakan tamu seperti ruang spa, tempat gym, kids room, hingga vesper sky bar di lantai 12 yang menyajikan pemandangan Kota Bandung loh.

2. El Royale

Hotel yang satu ini punya kolam renang dengan tiga jenis yang berbeda berdasarkan peruntukannya. Terdapat 1 kolam renang dewasa, 1 kolam renang anak, dan 1 kolam renang air hangat.

Dengan fasilitas tersebut, tentu saja hotel ini sangat cocok buat staycation kamu bersama keluarga sambil bersantai atau bermain air di kolam bersama buah hati.

Tempatnya yang strategis juga menjadi nilai tambah dari hotel ini. Pasalnya lokasi hotel dekat dengan pusat kawasan kuliner khas di Kota Bandung sehingga memudahkan kamu buat berburu kuliner.

Alamatnya ada di Jalan Merdeka No 2, Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung.

3. Swiss-Belresort Dago

Buat kamu yang pengen merasakan sensasi baru dari dalam hotel dengan menikmati panorama pegunungan dan Kota Bandung, hotel yang satu ini cocok banget buat jadi pilihan staycation.

Kamu bisa bersantai di infinity pool air hangat hotel Swiss-Bell Resort Dago sambil menikmati pemandangan matahari terbit ataupun matahari terbenam yang pastinya sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Kamu juga bisa memesan kamar junior suit dengan fasilitas bathup untuk buah hati sambil menikmati hamparan perbukitan Kota Bandung. Bahkan ornamen kayu yang ada di sekitar hotel tampak sangat artistik dan menambah suasana menyatu dengan alam.

Lokasinya ada di Jalan Lapangan Golf Dago Atas No 78, Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung.

4. Grand Sunshine

Hotel bintang 4 di Bandung yang satu ini cocok buat kamu yang ingin staycation dengan fasilitas kolam air hangat dan kolam renang anak yang terpisah dilengkapi dengan perosotan dan waterboom mini.

Selain itu hotel ini memiliki mini zoo yang bisa menjadi tempat bermain sambil belajar untuk anak mengenal satwa di alam. Kamu juga bisa mencicipi aneka makanan khas Sunda saat menginap di tempat ini.

Lokasinya ada di Jalan Soreang No 06 Pemekaran, Kabupaten Bandung.
Itulah rekomendasi 4 hotel di Bandung dengan fasilitas kolam renang air hangat yang cocok buat staycation dan dijamin bakal bikin nyaman banget.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah