Lagi Nyari Ramen di Bandung Paling Enak? Cobain ke 3 Tempat Ini, Siap-siap Memuaskan Perut

- 18 Januari 2024, 12:10 WIB
Lagi Nyari Ramen di Bandung Paling Enak? Cobain ke 3 Tempat Ini, Siap-siap Memuaskan Perut
Lagi Nyari Ramen di Bandung Paling Enak? Cobain ke 3 Tempat Ini, Siap-siap Memuaskan Perut /PIXABAY/

BANDUNGRAYA.ID - Bandung, Jawa Barat, memang tak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tetapi juga ragam kuliner yang menggoyang lidah. Salah satu makanan yang wajib dicicipi saat berada di kota kembang ini adalah ramen, hidangan khas Jepang yang populer di kalangan pecinta kuliner.

Ramen, dengan bahan dasar mie, kuah, dan beragam topping, menawarkan cita rasa yang menggoda. Di Bandung, terdapat beberapa tempat yang patut Anda coba untuk menikmati ramen yang lezat dan autentik.

Berikut adalah tiga rekomendasi tempat kuliner ramen di Bandung yang siap memuaskan selera Anda:

1. Hakata Ikkousha

Hakata Ikkousha, sebuah kedai ramen yang telah berdiri sejak tahun 1988 di Fukuoka, Jepang, menjadi destinasi pertama yang harus Anda kunjungi. Kelezatan ramen dari Hakata Ikkousha terletak pada kuah gurih dan kaldunya yang begitu lezat. Tidak hanya itu, variasi topping yang disajikan juga membuat ramen di sini semakin istimewa.

Anda dapat menemukan Hakata Ikkousha di dua lokasi di Bandung, yakni di Jalan R.E. Martadinata No. 172 dan Jalan Cihampelas No. 160. Harga ramen di Hakata Ikkousha berkisar mulai dari Rp21.000 hingga Rp200.000 per porsi.

2. Gokana Ramen & Teppan

Gokana Ramen & Teppan, menjadi pilihan kedua yang sangat populer di Indonesia. Kedai ini menawarkan beragam menu ramen dengan harga yang terjangkau. Beberapa menu yang menjadi favorit di antaranya adalah Beef Soyu Ramen, Chicken Ramen Jumbo, dan Abura Ramen Salmon. Harga ramen di Gokana Ramen & Teppan mulai dari Rp30.000 hingga Rp50.000 per porsi.

3. Ichiyo Ramen

Ichiyo Ramen menjadi pilihan ketiga untuk menikmati ramen dengan cita rasa otentik di Bandung. Kedai ini menghadirkan suasana mirip kedai ramen di Jepang, memberikan pengalaman yang berbeda. Menu ramen yang disajikan di Ichiyo Ramen memiliki cita rasa yang lezat.

Beberapa menu yang direkomendasikan adalah Ichiyo Original Ramen, Ichiyo Seafood Ramen, dan Ichiyo Curry Ramen. Harga ramen di Ichiyo Ramen berkisar mulai dari Rp50.000 hingga Rp100.000 per porsi.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah