GAWAT! Organ Dalam Sebagian Hilang, Pengacara Sebut Pankreas Brigadir J Dijual, Fakta atau Hoaks?

3 Agustus 2022, 10:00 WIB
GAWAT! Organ Dalam Sebagian Hilang, Pengacara Sebut Pankreas Brigadir J Dijual, Fakta atau Hoaks? /Dok. Polri TV

BANDUNGRAYA.ID - Gawat Organ dalam sebagian dinyatakan hilang, pengacara sebut pankreas Brigadir J dijual, fakta atau hoaks? simak ulasannya disini.

Banyaknya kejanggalan pada luka di tubuh jenazah Brigadir J membuat pihak keluarga meminta agar kasus ini kembali diusut.

Kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J masih menjadi misteri dan perbincangan publik.

Baca Juga: Daftar 6 Gunung Tertingi di Indonesia, Cocok Jadi Tempat 'Muncak'saat HUT Kemerdekaan RI ke 77

Sehingga pihak Polri pun akhirnya membentuk Tim Khusus (Timsus) untuk mengusut kasus kematian dari Brigadir J.

Selain itu Kapolri Pol Listyo Sigit Prabowo sudah menonaktifkan 3 perwira kepolisian, yaitu Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Karo Paminal Divisi Propam Polri Brigjen Hendra Kurniawan dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto.

Dinonaktifkannya ketiga perwira kepolisian tersebut bertujuan untuk menjaga transparansi dan independensi dalam pengusutan serta pengungkapan kasus kematian dari Brigadir J.

Komnas HAM yang masuk ke dalam Tim Khusus Polri juga telah memanggil dan memeriksa ketujuh ajudan dari Irjen Ferdy Sambo termasuk di antaranya adalah Bharada E pada Selasa, 26 Juli 2022.

Baca Juga: PANTAS Tak Banyak yang Tahu, Ini Kekuasaan Ferdy Sambo Sebelum Dinonaktifkan karena Kasus Brigadir J

Namun, ada 1 ajudan yang berhalangan hadir karena sedang berada dan di luar kota.

Sehari kemudian, pihak Polri pun kembali melakukan autopsi ulang jenazah Brigadir J yang dilakukan pada Rabu, 27 Juli.

Pengacara keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak sempat mengungkap bahwa otak Brigadir J telah pindah ke perut.

Di tengah isu hasil autopsi ulang Brigadir J yang menyebut otaknya pindah ke perut, beredar informasi yang menyebut bahwa pankreas Brigadir J telah laku dijual.

Baca Juga: INFO TERBARU KASUS BRIGADIR J: Ibunda Blak-blakan Soal Hubungan Anak dan Istri Ferdy Sambo, Jarang DIketahui

Bahkan organ dalam dari Brigadir J telah banyak yang hilang.

Informasi itu menjadi viral setelah kanal YouTube PAKDE TV mengunggah video berjudul "Kamaruddin Ungkap Pangkreas Brigadir J Ternyata Sudah Dijual? kpk".

Thumbnail dari video tersebut terlihat beberapa tim dokter forensik dan ada tim DVI Polri sedang berkumpul di suatu tempat.

Nampak pula seorang polisi sedang memperlihatkan sebuah foto bagian dada seorang lelaki.

Kemudian narasi yang ada di dalam thumbnail video tersebut bertuliskan "BREAKING NEWS!!!

PANGKREAS LAKU DIJUAL? ORGAN DALAM BRIGADIR J BANYAK HILANG" tulis akun kanal YouTube PAKDE TV.

Setelah ditelusuri, informasi yang menyebut pankreas Brigadir J laku dijual dan organ dalamnya banyak yang hilang adalah hoaks.

Baca Juga: INFO TERBARU KASUS BRIGADIR J: Pengakuan Istri Ferdy Sambo Bikin Heboh, Refly Harun Inilah Hal yang Tak Wajar

Faktanya, dari video yang berdurasi 10 menit 4 detik itu tidak mengandung informasi yang seperti dituliskan dalam judul maupun thumbnail di kanal YouTube PAKDE TV.

Video itu hanya berisi cuplikan dari pendapat beberapa tokoh dan ahli yang membahas terkait kematian Brigadir J.

Selain itu, video tersebut hanya berisi narasi yang diulang-uang terkait tewasnya Brigadir J oleh beberapa tokoh.

Ditambah, thumbnail yang ada di kanal YouTube 212 TV tidak ada hubungannya dengan kasus Brigadir J dan merupakan hasil editan.

Ironinya, sampai berita ini ditayangkan video hoaks tersebut telah ditonton lebih dari 5 ribu kali dan mendapat 51 like.

Kemudian, kanal YouTube PAKDE TV yang mengunggah video tersebut juga tidak diketahui secara jelas siapa pemiliknya sehingga tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Oleh karena itu, kanal YouTube tersebut bukan sumber berita yang layak dipercaya.

Kesimpulannya, informasi yang menyebut pankreas Brigadir J dan organ dalamnya banyak yang hilang merupakan kategori konten menyesatkan atau hoaks.

Artikel ini perdana tayang di Seputar Tangsel dengan judul "Cek Fakta: Organ Dalam Brigadir J Banyak yang Hilang, Pengacara Sebut Pankreas Telah Dijual".***(Dwi Novianto/Seputar Tangsel)

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar

Tags

Terkini

Terpopuler