Alwi Shahab Tutup Usia, Berikut Profil Wartawan Senior yang Akrab Disapa Abah Ini

17 September 2020, 22:15 WIB
wartawan senior Alwi Shahab meninggal dunia Kamis 17 September 2020. /ANTARA

PR BANDUNGRAYA - Dunia Jurnalistik kembali kehilangan salah satu wartawan terbaiknya. Alwi Shahab wartawan senior Republika meninggal dunia di Usia 84 tahun, pukul 3.00 WIB, pada Kamis, 17 September 2020, di kediaman rumahnya Condet, Jakarta Timur.

Wartawan senior sekaligus penulis sejarah Betawi, harus menghembuskan napas terakhirnya. Belum ada keterangan resmi dari pihak keluarga terkait meninggalnya wartawan senior Alwi Wahab.

Dalam hal ini Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan duka cita yang mendalam meninggal dunianya Alwi Shahab.

Baca Juga: Kenalan dari Tinder hingga Incar Harta Korban, Ini Fakta Lengkap Kasus Mutilasi Kalibata City

“Innalilahi wa innalilahi rojiun. Telah berpulang salah satu wartawan senior Republika Alwi Shahab yang memiliki dedikasi tinggi, berkepribadian baik, dan loyalitas kepada pekerjaan yang luar biasa,” kata Erick Thohir dalam keterangannya dilansir dari Antara, Jakarta.

Erick Thohir menyampaikan meninggalnya Alwi Shahab yang biasa disapa Abah Alwi ini merupakan kehilangan besar bagi keluarga Republika, khususnya dan dunia jurnalistik.

“Untuk keluarga yang di tinggalkan, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran. Saya mengucapkan bannyak terima kasih kepada Abah Alwi dan keluarga besar. Selamat jalan Abah,” ucap Erick Thohir. 

Baca Juga: Preview dan Spoiler Episode Terbaru When I Was the Most Beautiful Hari Ini, Tayangkan Suasana Tegang

Dalam perjalanan karirnya sebagai seorang wartawan, Abah Alwi telah menjalani profesi sebagai seorang wartawan selama lebih dari 40 tahun.

Perjalanan karirnya dimulai pada tahun 1960, media pertamanya adalah kantor berita Arabian Press Board di Jakarta.

Kerap dalam tugasnya sebagai wartawan ia sering meliput hingga ke luar negeri, yang paling diingat, tahun 1983 ia turun kelapangan perbatasan Malaysia-Thailand untuk meliput opeasi penumpasan gerakan Komunis oleh tentara Malaysia.

Baca Juga: BLACKPINK hingga GFRIEND Dikonfirmasi Comeback Oktober Mendatang, Simak Sampai Akhir

Lahir pada 31 Agustus 1936, di Jakarta, terlahir sebagai putra asli betawi di Kwitang, Alwi Shahab dikenal tahu betul setiap sudut Kota Jakarta yang dahulunya disebut Batavia.

Alwi Shahab, seperti tidak kehabisan bahan cerita-cerita menarik semasa zaman penjajahan Belanda hingga Indonesia mendapatkan kemerdekaannya, yang tulisnya dengan baik di dalam bukunya, yakni dari buku berjudul 'Batavia Kota Hantu' sampai dengan buku berjudul 'Waktu Belanda Mabuk, Lahirlah Batavia'.

Diketahui Abah Alwi sebelum memulai tulisannya, sering kali melakukan riset dan meneliti bahan berita yang akan dimuat, sampai menemui sumber berita tersebut. Hal itu ia lakukan demi menjaga kualitas berita atau tulisan yang akan dibuatnya.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Permenpan RB RRI

Tags

Terkini

Terpopuler