Ide Lomba Agustusan Bikin Ngakak, Panitia Wajib Catat! Dijamin Seru dan Meriah

- 31 Juli 2023, 21:07 WIB
Ide Lomba Agustusan, Panitia Wajib Catat! Dijamin Seru dan Meriah
Ide Lomba Agustusan, Panitia Wajib Catat! Dijamin Seru dan Meriah /PIXABAY/anassueb

BANDUNGRAYA.ID - Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yaitu 17 Agustus sebentar lagi akan tiba.

Untuk memeriahkan hari kemerdekaan, bisa dilakukan dengan mengadakan lomba tujuh belasan atau biasa disebut dengan Agustusan. 

Lomba ini bisa diikuti oleh semua umur mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. 
 
Berikut adalah beberapa ide lomba untuk memeriahkan Agustusan:
 
1. Lomba Balap Karung Moto GP (Individu) 
Cara bermain:
• Peserta masuk kedalam karung yang diikatkan sampai lehernya dan memakai helm. 
• Semua peserta berdiri di garis start. Pada hitungan ketiga, semua peserta berlomba mencapai garis finish dengan cara melompat atau berjalan dengan karungnya.
• Yang mencapai garis finish lebih dulu adalah pemenang
 
2. Lomba Lawan Arah (Tim) 
Cara bermain:
• Setiap tim terdiri dari beberapa orang
• Setiap tim harus membuat 1 barisan ke belakang 
• Ada 1 orang Panitia yang  mengarahkan lomba
• Setiap tim tadi harus mendengarkan apa yang diarahkan oleh panitia dan bergerak berlawanan
• Misal panitia berkata ‘lompat kekiri’ maka yang harus dilakukan tim yaitu melompat kekanan
• Jika bergerak sesuai dengan yang dikatakan panitia, maka tim tersebut gugur.
 
3. Lomba Makan Kerupuk Ikat Jempol (Individu) 
Cara bermain:
• Setiap peserta diberi kursi untuk duduk
• Satu Jempol kaki peserta harus diikatkan pada tali yang menyambung pada kerupuk yang akan dimakannya.
• Tangan peserta harus berada di belakang badannya 
• Peserta harus memakan kerupuk sampai habis
• Peserta yang lebih dulu habis kerupuknya, dialah pemenangnya
 
4. Estafet Tepung (Tim) 
Cara bermain:
• Setiap tim terdiri dari beberapa orang
• Setiap tim harus duduk berbaris ke belakang dengan mata tertutup dan memegang sebuah piring
• Anggota tim paling depan yang pertama mengambil tepung kemudian harus diestafetkan sampai ke anggota kelompok belakang
• Tim yang tepungnya paling banyak, tim itulah pemenangnya
 
 
5. Tarik Tambang (Tim) 
Cara bermain:
• Terdiri dari dua tim
• Setiap tim terdiri dari beberapa orang
• masing-masing anggota tim berdiri di wilayahnya  dengan membuat jarak antar anggota tim untuk nantinya menarik tali
• Kemudian, masing-masing tim akan saling menarik tambang ke arah berbeda
• Tim yang lebih dulu tertarik dan terjatuh, maka tim tersebut gugur
 
6. Goyang Bola Kardus (Individu) 
Cara bermain:
• Sejumlah bola dimasukkan ke dalam kardus yang telah diberi lubang dan diikatkan dibelakang pinggangnya
• Setiap peserta harus mengeluarkan bola dari karus tersebut
• Peserta yang paling dulu keluar semua bolanya, dialah pemenangnya 
 
7. Panjat Pinang (Tim) 
Cara bermain:
• Sebuah pohon pinang atau bambu tinggi yang dikuliti dan batangnya dilumuri dengan pelumas disiapkan oleh panitia perlombaan
• Bagian atas pohon tersebut, disiapkan berbagai hadiah menarik
• Para peserta berlomba untuk mendapatkan hadiah-hadiah tersebut dengan cara memanjat batang pohon sampai puncaknya
 
8. Lomba buka kaos kaki diatas air
Cara bermain:
• Setiap tim terdiri dari beberapa orang
• Setiap tim harus merebahkan badannya dan kakinya menopang ember yang didalamnya terdapat air
• Setiap anggota tim harus membuka kaos kakinya dengan tetap menahan ember tersebut
• Tim yang lebih dulu berhasil membuka kaos kaki, tim itulah pemenangnya.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x