Jadwal MPL ID Season 9 Minggu 7: RRQ Hoshi Kokoh di Puncak Klasemen

31 Maret 2022, 12:25 WIB
Jadwal MPL ID Season 9 Minggu 7: RRQ Hoshi Kokoh di Puncak Klasemen /

BANDUNGRAYA.ID - Resmi diumumkan jadwal MPL ID Season 9 minggu ke 7, para pecinta Esport di tanah air akan disuguhkan pertandingan Raja Galaksi Mobile Legend.

Dilansir dari website resmi MPL ID Profesional league, RRQ Hoshi kokoh di puncak klasemen sementara.

Sementara RRQ Hoshi kokoh di puncak klasemen, hasil pertandingan minggu ini dapat membuat para Raja Galaksi yang lain bisa menggantikan posisi pertama tersebut.

Baca Juga: Persib Bandung Tak Akan Rekrut Taisei Marukawa, Tetapi 5 Pemain Ini yang Gencar Dirumorkan Akan Merapat

Partai besar minggu ini yang menjadi sorotan para penggemar yaitu Evos Legends vs Onic Esports. Pertemuan tersebut merupakan yang kedua kalinya di musim kesembilan.

Sebelumnya Onic Esport menang dengan skor telak 2-0 tanpa balas ketika berhadapan dengan Evos Legends.
Lantas apakah pertemuan di minggu ke tujuh kali ini, dapat dimenangkan oleh sang Juara Dunia Mobile Legends?

Dilansir BANDUNGRAYA.ID dari situs resmi, pada Kamis, 31 Maret 2022, berikut Jadwal MPL ID Season 9 minggu 7:

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Azka Corbuzier vs Vicky Prasetyo di YouTube Close The Door Pukul 20.00 WIB

Jumat 1 April 2022
Match 1: Alter Ego vs Bigetron Alpha - 15.00 WIB

Match 2: Geek Fam vs Aura Fire - 18.30 WIB

Sabtu 2 April 2022
Match 1: Bigetron Alpha vs Onic Esports - 12.30 WIB

Match 2: Evos Legends vs Geek Fam - 15.00 WIB

Match 3: RRQ Hoshi vs Alter Ego - 18.30 WIB

Minggu 3 April 2022
Match 1: Rebellion Zion vs RRQ Hoshi - 15.00 WIB
Match 2: Onic Esports vs Evos Legends - 18.30 WIB

Baca Juga: 4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Oleh Tom Cruise, Top Gun Maverick Jadi Terbaik!

Selain pertempuran antara sang juara dunia dan Onic Esports. Para pecinta Mobile Legend di tanah air akan menonton pertandingan yang berkelas antara RRQ Hoshi melawan Alter Ego di hari kedua.

Pertarungan sengit tersebut akan lebih menarik, karena penonton penonton akan melihat pertarungan apik antara Albert jungler RRQ Hoshi dan Celliboy Jungler Alter Ego.

Mungkin pertemuan kedua core tajam tersebut, akan saling menunjukan semua kemampuan mereka untuk mendapatkan gelar jungler terbaik di MPL ID Season 9.

Baca Juga: 9 Tanda Orang Cerdas Secara Psikologis, Dua Diantaranya Sering Berkata Kasar dan Berantakan, Kamu Termasuk?

Posisi puncak yang di pegang sementara oleh RRQ Hoshi membuktikan kekompakan dan efektifitas strategi mereka, Albert dan kawan-kawan untuk sementara mengantongi sembilan kemenangan dan dua kekalahan.

Sedangkan di posisi kedua di pegang oleh Onic Esports, sebagai juara MPL ID Season 8 Celliboy dan kawan dapat menempati posisi upper bracket di babak playoff nanti.

Namun posisi upper bracket dan lower bracket untuk sementara belum di tentukan secara pasti. Masing-masing team memiliki kekuatan dan strategi yang berbeda-beda.

Persaingan tersebut akan terus berlanjut, dan para penggemar bisa menyaksikan pertandingan secara live di Youtube, Facebook, dan MPL ID Indonesia.***

Editor: Rizal Sunandar

Tags

Terkini

Terpopuler