Jadwal Lengkap Persib Bandung Sampai Final Piala Presiden 2022: Pemain Baru Dikerahkan Robert Alberts

27 Juni 2022, 13:40 WIB
Jadwal Lengkap Persib Bandung Sampai Final Piala Presiden 2022: Pemain Baru Dikerahkan Robert Alberts. Sumber Instagram @persib /

BANDUNGRAYA.ID - Inilah jadwal delapan besar Piala Presiden 2022 sampai final, Persib Bandung lawan siapa, tanggal berapa dan apakah dilaksanakan di stadion Si Jalak Harupat?

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengatakan turnamen Piala Presiden tetap menjadi ajang yang bertujuan menghibur Bobotoh.

Namun di saat yang sama, ia juga ingin memberikan kesempatan kepada para pemain muda untuk bermain, terutama yang baru bergabung dengan Persib Bandung. Menurutnya, kedua target tersebut bisa berjalan beriringan.

Baca Juga: PERSIB BANDUNG KEHILANGAN 6 Pemain Sekaligus Jelang Perempat Final Piala Presiden 2022? Ini Daftar Namanya

"Kami tetap melakukan rotasi pemain. Hari ini (Selasa, 21 Juni 2022) kami kembali memasukkan dua pemain baru dari U-19. Jadi, kami benar-benar melakukan rotasi pemain, tapi kami pun ingin terus bermain di Bandung," katanya.

Persib Bandung menjalani laga terakhir Grup C Piala Presiden 2022 dengan menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung.

Di laga itu, tim asuhan Robert Alberts meraih kemenangan 1-0 dan sukses lolos dari fase tersebut.

Baca Juga: UPDATE Transfer Liga 1: 12 Klub Kuota Pemain Asingnya Sudah Lengkap, Persib Bandung?

"Bobotoh ingin Persib menang di Bandung. Jadi, kami memadukan antara suguhan terhadap semua orang agar bisa menikmati sepakbola. Di saat yang sama, para pemain muda kami bisa menyatu ke dalam tim," tambah pelatih asal Belanda tersebut.

Selain menjalani tiga laga di fase grup, Persib Bandung selalu melakukan rotasi pemain tidak hanya dari susunan 11 pemain pertama, tapi juga pergantian pemain di tengah pertandingan.

Ini bertujuan untuk memberi sejumlah pemain muda di dalam tim mendapat kesempatan bermain.

Baca Juga: CARA BUAT NGL Anonymous QnA Instagram Apakah Aman? Simak Cara Main Link NGL yang Sedang Viral

Kiper Persib Bandung, Fitrul Dwi Rustapa dan penyerang Arsan Makarin mendapat kesempatan itu di laga kontra Persebaya Surabaya. Sedangkan, bek kiri David Kevin Rumakiek, Robi Darwis dan Ridwan Ansori baru mendapat kepercayaan itu di laga kontra Bhayangkara FC.

Berikut klasemen akhir Grup C Piala Presiden 2022:

Persib Bandung : 7 poin

Bhayangkara FC: 4 poin

Bali United : 4 poin

Baca Juga: Perempat Final Piala Presiden 2022 Persib Main Sore di Si Jalak Harupat, Dihadiri Penonton? Begini Kata Robert

Persebaya Surabaya : 1 poin

Nantinya, di babak perempat final Persib Bandung sebagai juara grup C akan melawan runner-up grup A. Kemudian Bhayangkara FC akan menghadapi juara grup A.

JADWAL PIALA PRESIDEN 2022

Perempat final

Sabtu 2 Juli 2022

15.30 WIB: Juara Grup A vs Bhayangkara FC

20.30 WIB: Juara Grup D vs Runner-up Grup B

Minggu 3 Juli 2022

Baca Juga: JADWAL PERSIB BANDUNG Piala Presiden Perempat Final Bisa Ditonton di Stadion Mana dan TV Apa?

15.30 WIB: Persib vs Runner-up Grup A

Semifinal

Kamis 7 Juli 2022 (Leg 1)

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 1 vs Pemenang Perempat Final 2

20.30 WIB: Pemenang Perempat Final 3 vs Pemenang Perempat Final 4

Senin 11 Juli 2022 (Leg 2)

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Sayuran Kesukaan Kucing, Nomor 3 Gak Nyangka Banget!

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 2 vs Pemenang Perempat Final 1

20.30 WIB: Pemenang Perempat Final 4 vs Pemenang Perempat Final 3

Final

Kamis 14 Juli 2022 (Leg 1)

20.30 WIB: Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2

Minggu 17 Juli 2022 (Leg 2)

20.00 WIB: Pemenang Semifinal 2 vs Pemenang Semifinal 1.

Demikianlah informasi jadwal delapan besar Piala Presiden 2022 sampai final, Persib Bandung lawan siapa, tanggal berapa dan apakah dilaksanakan di stadion Si Jalak Harupat.***

 

 

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler