6 Fakta Menarik Jelang Laga Panas Liverpool Vs Manchester United di Anfield

- 16 Januari 2021, 09:58 WIB
Liverpool vs Manchester United akan menjadi pertandingan yang sengit.
Liverpool vs Manchester United akan menjadi pertandingan yang sengit. /Instagram.com/@Netmediatama

PR BANDUNGRAYA - Duel panas akan terjadi pada Minggu, 17 Januari 2021 nanti, pasalnya dua tim terbesar di Inggris akan bertarung di Anfield, markas Liverpool.

Duel ini memang punya rasa tersendiri bagi fans kedua tim, pecinta Liga Inggris atau pecinta sepak bola pada umumnya.

Tensi panas selalu terjadi baik di luar atau di dalam lapangan, baik bagi penggemarnya atau orang yang terlibat permainan.

Baca Juga: Akibat Gempa 6,2 M di Mamuju-Majene, 42 Meninggal Dunia dan Ratusan Orang Alami Luka Berat

Bentrokan pertama mereka di musim ini pun akan terasa lebih seru, kedua tim berada di posisi yang berhimpitan di klasemen.

Manchester United ada di pucuk sementara Liverpool mengekor di posisi kedua.

Namun Liverpool tak akan tampil dengan kekuatan terbaiknya, selain tak akan diperkuat bek andalan Virgil Van Dijk yang masih menjalani pemulihan cedera.

Bek asal Kamerun Joel Matip pun masih diragukan untuk tampil di laga ini.

Baca Juga: Artis Webtoon Populer True Beauty, Yaongyi Bongkar Fakta Soal Dirinya dari Pertanyaan Penggemar

Begitu pun dengan gelandang Naby Keita yang masih mengalami masalah pada ototnya.

Sementara masalah cedera nampaknya tak begitu mengganggu persiapan Manchester United menghadapi laga penting ini.

Hampir seluruh pilar inti United ada dalam kondisi siap tempur, Anthony Martial yang bermasalah pada hamstring saat menang lawan Burnley pun tetap berkesempatan untuk main besok.

Ole Gunnar Solskjaer memastikan hanya Brandon Williams dan Phil Jones yang melewatkan laga tersebut karena cedera.

Baca Juga: Mengejutkan, 4 Lagu BTS Ini Memiliki Lirik Khusus untuk Para Haters

Duel ini pun akan sangat seru karena kedua tim sama-sama ingin merusak rekor lawan masing-masing.

Liverpool berniat menghancurkan rekor 15 laga tandang tanpa kalah milik Manchester United.

Sementara Manchester United ingin memutus rekor Liverpool yang tak pernah kalah dalam 67 laga liga saat tampil di Anfield.

Selain fakta tersebut, simak beberapa fakta berikut sebelum Anda menyaksikan duel sengit mereka nanti.

Baca Juga: Ide Makanan dan Minuman yang Dapat Meningkatkan Imunitas Tubuh

1. Dalam dua laga terakhirnya menjamu Manchester United di Anfield, Liverpool begitu superior dengan meraih dua kemenangan dan berhasil mencetak lima gol.

2. Sedangkan dalam empat laga terakhirnya Liverpool belum pernah kalah dari Manchester United, mereka berhasil mencuri hasil imbang saat tampil di Old Trafford.

3. Laga nanti akan jadi laga ke 200 bagi Jurgen Klopp saat menukangi Liverpool, sejauh ini pria Jerman sudah mencatatkan 127 kemenangan.

4. Manchester United berada di puncak klasemen saat menghadapi Liverpool pertama kalinya sejak 2013, saat Sir Alex Ferguson masih jadi manajer dan jadi juara di akhir musim tersebut.

Baca Juga: Waspada! BNPB Sebut Gempa Susulan di Sulbar Berpotensi Masih Terjadi

5. Sejak ditukangi Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United belum pernah menang atas Liverpool, dengan dua kali imbang dan satu kali kalah.

6. Marcus Rashford sudah mencetak tiga gol ke gawang Liverpool, ia perlu satu gol lagi untuk menyamai rekor Andy Cole dan Ryan Giggs menjadi pencetak gol terbanyak kedua untuk Manchester United ke gawang Liverpool.

Saat ini rekor terbanyak masih dipegang Wayne Rooney dengan enam gol.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Sky Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah