Diberhentikan Jadi Manajer Chelsea, Pep Guardiola Sampaikan Pesan Ini kepada Frank Lampard

- 26 Januari 2021, 06:10 WIB
Pertemuan Pep Guardiola dengan Frank Lampard pada pekan ke-31 yang dimenangkan Chelsea 2-1.
Pertemuan Pep Guardiola dengan Frank Lampard pada pekan ke-31 yang dimenangkan Chelsea 2-1. /Instagram.com/@pepteam

PR BANDUNGRAYA - Perjalanan Frank Lampard sebagai manajer Chelsea harus terhenti pada Senin, 25 Januari 2021.

Kabar tersebut diumumkan melalui situs resmi klub juga beberapa akun sosial media Chelsea.

Posisi Klasemen dan performa yang 'angin-anginan' juga tidak menunjukkan banyak perkembangan jadi beberapa alasan pemberhentian pria berjuluk 'Super Frank' itu.

Baca Juga: Cerita Mahasiswi Asal Padang Maya Nabila Tempuh S3 ITB di Usia 21 Tahun, Ternyata ini Cita-cita Mulianya

Kabar tersebut tentunya mendapat reaksi dari anak asuhnya di Chelsea, di antaranya Thiago Silva dan Tammy Abraham.

Keduanya sama-sama mengucapkan salam perpisahan untuk mantan gelandang Timnas Inggris itu.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Thiago Silva mengucapkan rasa terima kasihnya atas semua yang telah Frank Lampard lakukan sejak ia datang ke tim.

Baca Juga: Fakta atau Hoaks: Pemerintah Dikabarkan Beri Bantuan bagi Pemilik SIM A dan C Sebesar Rp900 Ribu, Ini Faktanya

"Seperti yang saya katakan, sepertinya kami telah bekerja sama selama 10 tahun !! Terima kasih banyak untuk semua legenda. #legend," tulisnya.

Tammy Abraham pun turut mengunggah momennya bersama Frank Lampard dan memujinya.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Instagram @bpptkg manchestereveningnews.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x