Robert Alberts Ungkap Pemain Asing Asal Belanda Bakal Segera Merapat ke Persib Bandung

- 26 Februari 2021, 15:29 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. /ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

Robert menyampaikan, pemain belakang asal Belanda itu kini tengah mengikuti sejumlah prosedur khusus sebelum melakukan penerbangan internasional.

Baca Juga: Usai Diputuskan Bersalah Atas Kasus Perdagangan Manusia dan Pemerkosaan, John Geddert Ditemukan Tewas

"Nick (Kuipers) akan meninggalkan Belanda di hari Sabtu karena Belanda menerapkan sejumlah prosedur sebelum seseorang pergi keluar negeri. Itu artinya dia akan tiba di Jakarta di hari Minggu," tutur Robert.

Setelah tiba di Indonesia nanti, Nick juga bakal menjalani isolasi mandiri terlebih dahulu.

Pemain bernomor punggung 2 tersebut baru dapat bergabung bersama tim pada pekan selanjutnya.

Baca Juga: Warga di Pesisir Selatan Diminta Waspada, BMKG Prediksi Gelombang Tinggi Air Laut 4-6 Meter

"Tapi setelah itu dia harus menjalani isolasi mandi selama 5 hari, sehingga baru bisa bergabung dengan tim seminggu setelahnya," ucap Robert.

Robert Alberts juga menyatakan para pemain asing Persib dipastikan absen pada hari pertama latihan, 1 Maret 2021 mendatang.

Latihan ini digelar sebagai persiapan Persib menghadapi Piala Menpora 2021 yang akan datang.

Baca Juga: Daebak! Youngjae GOT7 Debut Akting Lewat Sitkom ‘So Not Worth It’ di Netflix Bareng Minnie (G)I-DLE

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: persib.co.id Twitter @persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x