Kabar Gembira Persib Bandung: Teja Paku Alam Dipastikan Main Lawan Persija Jakarta, Begini Kondisi Terakhinya

- 1 Oktober 2022, 08:00 WIB
Kabar Gembira Persib Bandung: Teja Paku Alam Dipastikan Main Lawan Persija Jakarta, Begini Kondisi Terakhinya
Kabar Gembira Persib Bandung: Teja Paku Alam Dipastikan Main Lawan Persija Jakarta, Begini Kondisi Terakhinya /

Baca Juga: Wilujeng Sumping Kembali! Persib Bandung Disuntik Pemain Tambahan Harga Rp4,35 M Jelang Konta Persija Jakarta

Di musim ini, Teja Paku Alam sempat diberi kesempatan untuk lakoni debut. Kala itu saat Persib bertamu ke markas Borneo FC di pekan ke-3 BRI Liga 1 2022/2023.

Namun saat dipercaya tampil di bawah asuhan Robert Alberts di markas Pesut Etam 7 Agustus 2022 lalu, Teja Paku Alam harus rela kebobolan 4 gol.

Semenjak debut pahit tersebut, kiper kelahiran Padang, Sumatera Barat ini tak lagi diberi kesempatan dan dinyatakan masih alami cedera.

Baca Juga: Rekor Pertemuan atau Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta Jelang El-Classico, Minggu, 2 Oktober 2022

Teja Paku Alam alami cedera jelang BRI Liga 1 2022/2023 bergulir. Tepatnya saat turnamen Pramusim Piala Presiden 2022, ia alami cedera serius di sesi latihan.

Mau tidak mau, dengan kondisi tak mengenakan itu gawang Persib dijaga bergiliran. Luizinho Passos mencoba kiper pelapis seperti Fitrul Dwi Rustapa, I Made Wirawan, dan Reky Rahayu.

Namun sayang, penampilan para penjaga gawang pelapis Maung Bandung kerap jadi bulan-bulanan lawan dan tercatat hanya berikan cleansheet satu kali saat bertamu ke kandang PSS Sleman.

Baca Juga: Upaya Pecat Milomir Seslija di Borneo FC, Mirip Mario Gomez Tersingkir di Persib Bandung, Vlado Mulus?

Hingga pekan ke-10, Persib telah kebobolan 22 gol. Padahal musim lalu jumlah kebobolan yang sama menjadi catatan asuhan Robert Alberts hingga akhir kompetisi. Angka itu sekaligus menobatkan Persib sebagai tim paling sedikit kemasukan.

Halaman:

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x