Hasil 16 Besar All England 2023: Keren! 8 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Selanjutnya, Ini Daftar Nama-namanya

- 17 Maret 2023, 13:00 WIB
Hasil 16 Besar All England 2023: Keren! 8 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Selanjutnya
Hasil 16 Besar All England 2023: Keren! 8 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Selanjutnya /Tangkap layar Instagram.com/ @badminton.ina

BANDUNGRAYA.ID - Hasil lengkap babak 16 besar All England 2023, Indonesia loloskan 8 wakil ke babak selanjutnya.

Sesuai kalender Badminton World Federation (BWF) , telah digelar pertandingan Yonex All England Open Badminton Championships 2023.

Pertandingan All England 2023 berlangsung selama seminggu pada tanggal 14 - 19 Maret 2023.

Adapun pertandingan All England 2023 diselenggarakan di Utilita Arena Birmingham, Birmingham England.

Baca Juga: Hasil Arsenal vs Sporting Lisbon: Lewat Sepakan Adu Pinalti, Sporting Lisbon Sukses Kalahkan Lawan

Pada pertandingan All England 2023, Indonesia menurunkan 15 wakil.

Dari 15 wakil tersebut Indonesia meloloskan 11 wakilnya ke babak 16 besar.

Di sektor tunggal putra, ada 2 wakil Indonesia yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Di sektor tunggal putri, ada 1 wakil Indonesia yaitu Gregoria Mariska Tunjung.

Di sektor ganda putra, ada 4 wakil Indonesia yaitu Bagas/Fikri, Fajar/Rian, Hendra/Ahsan (The Daddies), dan Leo/Daniel.

Di sektor ganda putri, ada 1 wakil Indonesia yaitu Apri/Fadia.

Di sektor ganda campuran, ada 3 wakil Indonesia yaitu Rehan/Lisa, Praveen/Melati, dan Zachariah/Hediana.

Baca Juga: SENGIT! Fajar/Rian Akhirnya Lolos Ke Babak Perempat Final All England 2023

Berikut hasil lengkap 16 besar All England 2023 untuk Indonesia (INA) :

1. Apri/Fadia (INA) vs Paewsampran/Supajirakul (Thailand)

Apri/Fadia berhasil menang dengan straight game 21 - 16, 21 - 19

2. Rehan/Lisa (INA) vs Gicquel/Del Fuego (Perancis)

Rehan/Lisa berhasil menang dengan straight game 21 - 12, 21-17

3. Bagas/Fikri (INA) vs Ong/Teo (Malaysia)

Bagas/Fikri berhasil menang dengan straight game 21 - 18, 21-18

4. Gregoria (INA) vs Chaiwan (Thailand)

Gregoria berhasil menang dengan straight game 21 - 11, 21 - 19

5. Fajar/Rian (INA) vs Lee/Yang (Chinese Taipei)

Fajar/Rian berhasil menang dengan straight game 22 - 20, 21 - 15

6. Leo/Daniel (INA) vs Bay/Molhede (Denmark)

Leo/Daniel berhasil menang dengan straight game 21 - 15, 21 - 16

7. Chico (INA) vs Weng (China)

Chico akui keunggulan lawan dengan kalah rubber game 11 - 21, 21 - 15, 13 - 21

8. Prannoy (India) vs Ginting (INA)

Ginting berhasil menang dengan straight game 20 - 22, 21 - 15, 13 - 21

9. Corvee/Labar (Perancis) vs Hendra/Ahsan (INA)

Hendra/Ahsan berhasil menang dengan straight game 14 - 21, 13 - 21

10. Sumanti/Julimarbela (INA) vs Tabeling/Piek (Perancis)

Sumanti/Julimarbela akui keunggulan lawan dengan kalah straight game 18 - 21, 10 - 21

11. Praveen/Melati (INA) vs Puavaranukroh/Taerattanacai (Thailand)

Praveen/Melati akui keunggulan lawan dengan kalah straight game 18 - 21, 12 - 21.

Dengan rincian hasil lengkap diatas menunjukkan bahwa Indonesia berhasil meloloskan 8 wakil dari 11 wakil yang bertanding pada 16 besar pertandingan All England 2023.

8 wakil diantaranya adalah Apri/Fadia, Rehan/Lisa, Bagas/Fikri, Gregoria, Fajar/Rian, Leo/Daniel, Ginting, dan Hendra/Ahsan (The Daddies).

8 wakil Indonesia tersebut akan kembali bertanding di babak perempatfinal All England 2023 pada 17 Maret 2023.***

 

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x