Presiden FC Barcelona Mundur Setelah Konflik dengan Lionel Messi, Akankah Messi Tetap Bertahan?

- 28 Oktober 2020, 10:51 WIB
Josep Maria Bartomeu resmi umumkan pengunduran diri sebagai Presiden Barcelona, Selasa 27 Oktober 2020 malam waktu Spanyol.
Josep Maria Bartomeu resmi umumkan pengunduran diri sebagai Presiden Barcelona, Selasa 27 Oktober 2020 malam waktu Spanyol. /Twitter/@FCBarcelona./

PR BANDUNGRAYA- Kabar mengejutkan datang dari klub besar berisi pemain bintang FC Barcelona. Pada Selasa 27 Oktber 2020, Josep Maria Bartomeu secara resmi mundur dari jabatannya sebagai Presiden klub FC Barcelona.

Tidak heran jika langkah ini diambil, sebab konfliknya telah mencuat ke permukaan sejak diumumkan bahwa isu Lionel Messi enggan lagi bermain untuk Barcelona.

Penggemar sepakbola mana yang tidak akan geram dengan kehilangan pemain bintang dan andalannya. Bagi mereka, lebih baik kehilangan seorang pengurus ketimbang harus kehilangan seorang pemain.

Baca Juga: Sorot Aktivitas Belanja, ShopeePay Deals Rp1 Hadir di Euforia 11.11

Sekira 20.000 penggemar Barcelona telah menandatangani petisi untuk menuntut Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu mundur.

Selain kemunduruan Josep, jajaran direksi lainnya pun akan ikut mundur di waktu yang berbeda.

“Ini keputusan yang tertata dan tenang, disetujui dengan semua rekan direktur saya," kata Bartomeu dalam pengumuman resmi seperti dilaporkan RRI dari Deutsche Welle, Rabu 28 Oktober 2020.

Baca Juga: Hasil Perpanjangan Kerja Sama Australia Selatan-Jawa Barat: 3 Kampus Australia Buka Cabang di Jabar

Dewan sementara saat ini sedang dibentuk, diperkirakan bahwa pergantian Josep akan memakan waktu sekira 3 bulan. Namun, bisa mungkin terjadi bahwa akan selesai dalam waktu yang lebih cepat.

Kiprah Josep menanganani Barcelona terhitung sampai enam tahun lamanya. Dalam proses tersebut, Barcelona berhasil meraih Liga Champions UEFA 2015, empat gelar Copa Del Ray berturut-turut dari 2015 hingga 2018, dan empat gelar La Liga.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x