Pemilu 2024: Apa Itu Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Begini Kekurangan dan Kelebihannya!

- 9 Januari 2023, 20:00 WIB
Pemilu 2024: Apa Itu Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Begini Kekurangan dan Kelebihannya!
Pemilu 2024: Apa Itu Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Begini Kekurangan dan Kelebihannya! /Antara News Jatim/

BANDUNGRAYA.ID - Pemilu 2024: Apa itu Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Begini Kekurangan dan Kelebihannya.

Menjelang pemilu tahun depan, yakni tahun 2024. Sistem yang akan dilakukan yaitu system pemilu proporsional tertutup.

Lalu, apa yang dimaksud dengan system pemilu proporsional tertutup, dan bagaimana kekurangan dan kelebihannya? Dan apa perbedaannya dengan sistem pemilu terbuka?

Baca Juga: 20 Rekomendasi Bakso Murah Meriah dan Enak di Bandung, Dari Hidden Gem Hingga Viral, Ada Baso Pakai Nasi


Artikel ini akan menjelaskan maksud dari sistem pemilu proporsional tertutup, untuk mengetahui mari kita simak penjelasannya.

Sistem pemilihan umum (Pemilu) proporsional tertutup merupakan sistem pemilihan umum yang mana pemilih hanya mencoblos nama parpol (partai politik) tertentu. Secara singkat sistem proporsional tertutup ini yaitu memilih dengan cara mencoblos gambar partai.

Sedangkan, dalam sejarah pemilu yang dilakukan Indonesia dilaksanakan secara terbuka, hingga akhirnya melakukan pemilu dengan sistem proporsional tertutup. Dan, dalam penerapannya pun, sistem pemilu proporsional tertutup ini pernah diterapkan pada pemilu tahun 1955, orde baru (tahun 1971, 1977, 1982, 1987, 1992, 1997), dan pemilu tahun 1999.

Baca Juga: 30 Rekomendasi Kuliner Enak di Bandung untuk Mengisi Libur Tahun Baru, Dari Sarapan Hingga Makan Malam


Sementara, pada tahun 2004 lalu Indonesia telah menerapkan sistem proporsional terbuka yang berdasar pada UU Nomor 12 tahun 2003 tentang Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Dewan Perwakilan Daerah (DPD), dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Sehingga, sejak 2004 lalu, pemilu di Indonesia resmi menggunakan sistem pemilu proporsional terbuka. Selain 2004, pada 2005, 2009, 2015, dan 2019 juga melakukan sistem yang sama, yaitu sistem pemilu proporsional terbuka.

Lalu, apa perbedaan antara sistem pemilu proporsional tertutup dan terbuka?

Kelebihan sistem proporsional tertutup adalah: Memudahkan pemenuhan kuota perempuan atau kelompok etnis minoritas karena partai politik yang menentukan calon legislatifnya. Mampu meminimalisir praktik politik uang. Meningkatkan peran parpol dalam kaderisasi sistem perwakilan dan mendorong institusionalisasi parpol.

Baca Juga: Hero Fighter Roger Mobile Legend Bang Bang Di Buff, Oura: Ini Hyper Kepake Lagi Bakal Jadi Rebutan M4!

Sedangkan kelebihan sistem proporsional terbuka adalah: Mendorong kandidat bersaing dalam memobilisasi dukungan massa untuk kemenangan. Terbangunnya kedekatan antara pemilih dengan kandidat. Pemilih dapat memberikan suaranya secara langsung kepada kandidat yang dikehendakinya. Partisipasi dan kendali masyarakat meningkat sehingga mendorong peningkatan kinerja partai dan parlemen.

Sementara, sistem proporsional tertutup juga mempunyai beberapa kelemahan, yaitu: Pemilih tidak punya peran dalam menentukan siapa kandidat caleg yang dicalonkan dari partai politik. Tidak responsif terhadap perubahan yang cukup pesat. Menjauhkan hubungan antara pemilih dan wakil rakyat pascapemilu. Potensi menguatnya oligarki di internal parpol. Munculnya potensi ruang politik uang di internal parpol dalam hal jual beli nomor urut.

Sedangkan kelemahan sistem proporsional terbuka adalah: Membutuhkan modal politik yang cukup besar sehingga peluang terjadinya politik uang sangat tinggi. Penghitungan hasil suara rumit. Sulit menegakkan kuota gender dan etnis. Muncul potensi mereduksi peran parpol. Persaingan antarkandidat di internal partai.

Baca Juga: Cara Recovery Hati Yang Terluka Menurut Ustadz Hanan Attaki, Insyaallah Ampuh!


Demikian informasi mengenai Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Begini Kekurangan dan Kelebihannya.*** 

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x