Ada 7 Wilayah di Sumedang yang Terkonfirmasi Positif Covid-19 Hari Ini, Berikut Rinciannya

- 22 Oktober 2020, 21:50 WIB
Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. //PEXELS/Edward Jenner

PR BANDUNGRAYA - Perkembangan terkait situasi dan kondisi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sumedang pada hari ini masih tetap perlu diwaspadai.

Hal ini bukan hanya tugas pemerintah pusat dan daerah, peran masyarakat sebagai ujung tombak untuk memperlambat laju penyebaran virus Covid-19 pun mesti ikut andil.

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun dari situs resmi Pemerintah Kabupaten Sumedang per Kamis, 22 Oktober 2020, total kasus yang terkonfirmasi Covid-19 di ada sebanyak 235 orang.

Baca Juga: Adakan Digi Social Fest 2020, 50 Ide dari Telkom Schools Berhasil Terpilih Jadi yang Terbaik

Dari jumlah tersebut, hari ini ada penambahan tiga orang yang terkonfirmasi.

Berdasarkan hasil pantauan Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari akun instagram @diskominfosanditik, berikut peta persebaran pasien positif Covid-19 terbanyak di Kecamatan Kabupaten Sumedang pada Kamis, 22 Oktober 2020.

1. Sumedang Utara, konfirmasi kasus aktif: 4 orang
2. Sumedang Selatan, konfirmasi kasus aktif: 4 orang
3. Cimanggung, konfirmasi kasus aktif: 4 orang
4. Jatigede, konfirmasi kasus aktif: 3 orang
5. Cimalaka, konfirmasi kasus aktif: 1 orang
6. Tanjungnedar, konfirmasi kasus aktif: 1 orang
7. Cimalaka, konfirmasi kasus aktif: 1 orang

Baca Juga: Jelang Open Beta League of Legends: WildRift, Jess No Limit Pamer Sepatu LoL Nike Air Force 1

Jika dijumlahkan, pasien positif Covid-19 hari ini sebanyak 18 orang. Terdiri dari 5 pasien yang masih dirawat di RSUD Sumedang dan 13 orang isolasi mandiri.

Sedangkan untuk pasien sembuh ada sebanyak 209 orang, dan untuk kasus meninggal dunia ada 8 orang.

Total kasus suspek di Kabupaten Sumedang sebanyak 1.141 orang, terdiri dari probable 4 orang, selesai perawatan 1.130 orang, dan yang masih dirawat karena positif sebanyak 7 orang.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: Pemkab Sumedang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x