Harga dan Spesifikasi Xiaomi 13T di Indonesia: Kamera, Fitur dan Performa Menggiurkan Banget

- 1 November 2023, 19:24 WIB
Harga dan Spesifikasi Xiaomi 13T di Indonesia: Kamera, Fitur dan Performa Menggiurkan Banget (ANTARA/Natisha Andarningtyas)
Harga dan Spesifikasi Xiaomi 13T di Indonesia: Kamera, Fitur dan Performa Menggiurkan Banget (ANTARA/Natisha Andarningtyas) /

BANDUNGRAYA.ID - Xiaomi Indonesia telah mengumumkan peluncuran Xiaomi 13T dengan co-engineered Leica Authentic pada tanggal 3 Oktober. Xiaomi 13T yang didukung oleh Leica Authentic menjanjikan kemampuan fotografi yang mengesankan dan teknologi terbaru, membawa inovasi teknologi dengan kualitas terbaik bagi pengguna.

Spesifikasi Xiaomi 13T

Berikut adalah beberapa spesifikasi utama dari Xiaomi 13T:

Layar

Xiaomi 13T hadir dengan layar berukuran 6.67 inci dengan CrystalRes Amoled. Layar ini memiliki rasio 20:9, resolusi 2712 x 1220, 446 ppi, AdaptiveSync hingga 480 Hz touch sampling rate, kecerahan HBM 1200 nits (typ), 2600 nits (peak), dan warna gamut DCI-P3. Display ini juga mendukung pro HDR, Dolby Vision, DHR 10+, mode membaca, dan dimming hingga 2880 Hz.

Baterai

Xiaomi 13T dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar 5000 mAh (typ) yang mendukung 67 Watt turbo charging. Xiaomi mengklaim bahwa dalam waktu 42 menit, baterai dapat terisi hingga 100%.

Sistem Audio

Xiaomi 13T hadir dengan dual speaker dan dukungan Dolby Atmos untuk pengalaman suara yang luar biasa.

Sistem Pendingin

Xiaomi 13T menggunakan LiquidCool Technology dengan 5000mm2 stainless steel VC dan multi-layer graphite sheets.

Desain

Xiaomi 13T tersedia dalam beberapa pilihan warna, termasuk Alpine Blue, Meadow Green, dan Black. Desain belakangnya menggunakan bahan Xiaomi BioComport vegan leather glass back dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5 di bagian depan.

Dimensi dan Berat

Dimensi Xiaomi 13T bervariasi tergantung pada warna:

- Meadow green, black: 162.2 mm x 75.7 mm x 8.49 mm
- Alpine Blue: 162.2 mm x 75.7 mm x 8.62 mm
Berat juga bervariasi:
- Meadow green, Black: 197 gram
- Alpine Blue: 193 gram

Performa

Baca Juga: Xiaomi 13T Siap Hadir di Indonesia: Cek Spesifikasi, Harga, dan Tanggal Rilis

Xiaomi 13T menggunakan prosesor Mediatek Dimensity 8200 Ultra dengan teknologi fabrikasi 4nm dan GPU Arm Mali-G610. Ini didukung oleh RAM LPDDR5 12 GB dan penyimpanan UFS 3.1 sebesar 256 GB. Xiaomi 13T menjalankan MIUI 14 berbasis Android 13.

Kamera

Xiaomi 13T mengadopsi kamera LEICA VARIO-SUMMICRON 1:1.9-2.2/15-50 mm ASPH sebagai kamera utama. Kamera ini memiliki resolusi 50 MP wide angle dengan sensor 1/1.28, ukuran piksel 1.22um, 2.44 um 4 in 1 super pixel, f/1.9, lensa 7P aspherical, dan dukungan OIS.

Xiaomi 13T juga mendukung video recording HDR 10+ untuk 4K. Selain itu, terdapat kamera telephoto Leica 50 mm dengan resolusi 50 MP f/1.9 dan lensa aspherical 5P, serta kamera ultra wide Leica 15mm beresolusi 12 MP dengan f/2.2 dan lensa aspherical 5P.

Fitur Fotografi

Xiaomi 13T memiliki beragam fitur fotografi, termasuk dua gaya fotografi Leica, yaitu authentic look dan Leica Vibrant Look. Sistem lensa Master mencakup lensa dokumentari 35 mm, lensa Bokrh Swirly 50 mm, dan lensa fokus halus 90 mm. Fitur lainnya termasuk Xiaomi ProFocus dan Night mode.

Fitur Video

Kamera belakang Xiaomi 13T mendukung video recording hingga 4K (3840x2160) video recording at 30 fps, 1080p (1920x1080) HD video recording at 30 fps, 720p (1280x720) HD video recording at 30 fps, Xiaomi ProFocus (Motion tracking focus), Short film, Video pro mode, Video log format, Steady video, Movie frame, Teleprompter, dan slow motion video hingga 960fps. Kamera depan Xiaomi 13T memiliki resolusi 20 MP dengan bukaan f/2.2 dan berbagai fitur fotografi dan video.

Konektivitas dan Sistem Keamanan

Xiaomi 13T mendukung konektivitas 2G, 3G, 4G, dan 5G, termasuk dukungan 5G NSA + SA. Konektivitas lainnya mencakup Wi-Fi 6, Bluetooth 5.4, NFC Multifunctions, dan USB OTG. Xiaomi 13T memiliki slot Dual SIM dan mendukung e-SIM. Sistem keamanan melibatkan sensor fingerprint pada layar dan AI Face Unlock.

Harga jual Xiaomi 13T di Indonesia mulai Rp6 jutaan.

Demikianlah ulasan harga dan spesifikasi Xiaomi 13T.***

 

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah