Daftar Harga Starlink di Indonesia Beragam Paket, Ternyata Ini Manfaatnya

- 23 Mei 2024, 13:37 WIB
Daftar Harga Starlink di Indonesia Beragam Paket, Ternyata Ini Manfaatnya
Daftar Harga Starlink di Indonesia Beragam Paket, Ternyata Ini Manfaatnya /

BANDUNGRAYA.ID -  Daftar Harga Starlink di Indonesia Beragam Paket, Ternyata Ini Manfaatnya.

Starlink, penyedia layanan internet berbasis satelit milik pengusaha AS Elon Musk, kini resmi beroperasi di Indonesia.

Layanan ini diluncurkan secara resmi di Bali pada Minggu 19 Mei 2024 oleh Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Kehadiran Starlink diharapkan bisa membantu pemerintah dalam pemerataan akses internet, terutama di daerah-daerah terpencil yang selama ini mengalami kesulitan mendapatkan layanan internet yang memadai.

Untuk menikmati layanan Starlink, pelanggan harus memiliki perangkat VSAT (Very Small Aperture Terminal), yang berfungsi sebagai stasiun penerima sinyal satelit. Perangkat ini dijual terpisah dari biaya langganan internet.

Baca Juga: 4 Kedai Kopi di Garut dengan Harga Terjangkau dan Tempat Instagramable! Cus Ah Ajak Bestie

Starlink menawarkan beberapa paket layanan internet di Indonesia, mulai dari paket personal hingga paket bisnis. Ada tiga jenis paket personal yang ditawarkan yakni Residensial, Jelajah, dan Kapal.

Paket Residensial adalah yang paling terjangkau, dengan biaya Rp750.000 per bulan. Paket ini dirancang untuk pelanggan yang tinggal menetap di perumahan dan membutuhkan akses internet berkecepatan tinggi tanpa batasan data.

Paket Jelajah, yang dibanderol mulai dari Rp990.000 per bulan, ditujukan bagi pelanggan yang sering bepergian atau hidup nomaden, seperti pengguna campervan atau mereka yang sering bertugas di daerah pedalaman.

Paket ini menyediakan internet berkecepatan tinggi di mana pun pelanggan berada. Tersedia juga opsi mobile prioritas dengan harga Rp4.345.000 per bulan, yang memberikan akses data sebesar 50 GB dan dilengkapi dengan perangkat VSAT seharga Rp43.721.590.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah