HOAKS atau FAKTA: BRI Dikabarkan Bagi-bagi Hadiah Senilai Rp35 Juta, Pemenang Dihubungi via SMS

1 Februari 2021, 19:40 WIB
Bank BRI. /DOK. Corporate Secretary Bank BRI/

PR BANDUNGRAYA - Tersiar pesan berantai berisi informasi hadiah cek senilai Rp35 juta dari Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Dalam laman website yang tertera dalam pesan, terdapat beragam hadiah yang disediakan BRI selain cek senilai puluhan juta, di antaranya satu unit mobil hingga satu unit sepeda motor.

Berdasarkan hasil penelusuran sebagaimana dilansir PRBandungRaya.com dari laman Turnbackhoax.id dalam artikel "[SALAH] SMS Berhadiah Cek Rp35.000.000 Dari BRI", klaim bahwa BRI memberikan hadiah berupa cek lewat SMS adalah salah.

Baca Juga: Sia-siap! Tilang Elektronik Segera Diterapkan di Kota Bandung, Simak 9 Ruas Jalan yang Telah Dilengkapi CCTV

Kabar ini dibagikan melalui pesan singkat secara acak ke beberapa pemilik kartu perdana dengan narasi sebagai berikut:

"Nasabah BRI Yth !!! Nomor Rek BRI Anda Mendapat CEK Rp.35.000.000,-. NO.UNDI Anda (789789) Info Jelas Di https://bit[dot]ly/BRI-BritAma2021“

Pesan berantai BRI bagi-bagi cek puluhan juta. Dok. Turnbackhoax.id

Berdasarkan hasil penelusuran, pesan tersebut diketahui sebagai pesan bohong.

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia Senin 1 Februari 2021: Lebih dari 10.000 Orang Dinyatakan Positif Covid-19 Hari Ini

Hal ini terlihat dari laman website yang jika diklik tidak mengarah pada laman resmi BRI. Laman resmi milik BRI ialah https://bri.co.id.

Sejak 2017 silam, pihak BRI sudah pernah mengimbau terkait SMS yang mengatasnamakan BRI.

Corporate Secretary Bank BRI Hari Siaga Amijarso mengimbau dan mengingatkan para nasabahnya agar selalu berhati-hati terhadap keamanan simpanannya.

Baca Juga: Pemain Sinetron Tersanjung Soraya Abdullah Meninggal Dunia, Dikabarkan karena Terinfeksi Covid-19

“Ketika terjadi penipuan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, bukan hanya nasabah saja yang dirugikan, akan tetapi bank juga ikut dirugikan karena menodai citra dan reputasi yang bisa menyebabkan kepercayaan nasabah untuk menyimpan uangnya di bank menjadi menurun,” ujar Hari Siaga.

Apabila mendapatkan informasi memenangkan hadiah dalam jumlah besar, hendaknya masyarakat tidak terburu buru mempercayainya. Sebaliknya, nasabah mesti segera mencari kebenaran akan informasi tersebut.

Modus yang selama ini terjadi yakni nasabah mendapatkan SMS dari nomor tidak dikenal, kemudian diminta mengirim sejumlah uang sebagai persyaratan agar hadiah tersebut dapat dikirimkan atau dicairkan.

Baca Juga: Tak Mau Gegabah Percaya Rumor Kudeta Demokrat oleh Pejabat Jokowi, AHY Prioritaskan Asas Praduga Tak Bersalah

Dengan demikian, berdasarkan informasi tersebut dapat dipastikan bahwa SMS BRI bagi-bagi cek puluhan juta adalah hoaks.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: turnbackhoax.id

Tags

Terkini

Terpopuler