Cek Fakta: Beredar Foto Habib Rizieq Shihab Menggunakan Serban Berlogo PKI

- 18 Juli 2020, 12:07 WIB
Hoaks Habib Rizieq Shihab menggunakan serban berlogo PKI.*
Hoaks Habib Rizieq Shihab menggunakan serban berlogo PKI.* //jabarsaberhoaks

PR BANDUNGRAYA - Tersiar kabar di media sosial Facebook yang menyebutkan bahwa Habib Rizieq Shihab tertangkap kamera saat menggunakan serban berlogo PKI (Partai Komunis Indonesia).

Berdasarkan hasil penelusuran Pikiranrakyat-bandungraya.com sebagaimana dikutip dari akun instagram Jabar Saber Hoaks @jabarsaberhoaks, Sabtu 18 Juli 2020, kabar terkait Habib Rizieq Shihab yang menggunakan serban berlogo KPI adalah hoaks.

Kabar ini pertama kali dibagikan oleh pemilik akun Facebook Rudi Anto pada 7 Juli 2020 dengan narasi sebagai berikut.

Baca Juga: Cek Fakta: Tersiar Kabar Pasta Gigi Bisa Gantikan Test Pack untuk Deteksi Kehamilan

"INILAH BOS NYA PKI DARI MULUT ORANG INI PKI MUNCUL."

Bersama dengan narasi tersebut, pemilik akun Facebook Rudi Anto mengunggah foto Habib Rizieq Shihab dengan sorban bergambar logo PKI, dalam gambar juga terdapat narasi "Bos PKI".

Unggahan oleh pemilik akun Facebook Rudi Anto telah disukai 45 pengguna dan dikomentari oleh 253 pengguna Facebook lain.

Baca Juga: Dinilai Tidak Efektif, Kini Keluar Masuk Jakarta Tak Perlu SIKM, Cukup Gunakan Fitur Aplikasi Ini

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim bahwa foto petinggi FPI Habib Rizieq Shihab yang menggunakan serban berlogo PKI adalah salah. Sebab faktanya Habib Rizieq Shihab tidak pernah menggunakan serban tersebut.

Foto tersebut dipastikan merupakan hasil suntingan oknum tak bertanggung jawab yang sengaja menambahkan logo PKI di serban Habib Rizieq Shihab dengan tujuan tertentu.

Hal ini dikarenakan, tim Jabar Saber Hoaks menemukan foto serupa dari Habib Rizieq Shihab dalam sebuah artikel dari media nasional berjudul "Besok diperiksa, Rizieq diingatkan untuk tidak bawa massa" yang diterbitkan pada 6 Februari 2017.

Baca Juga: Polisi Konfirmasi Catherine Wilson Positif Narkoba, Manajernya Tak Menyangka: Dia Orang Baik

Dalam foto tersebut, Habib Rizieq Shihab terlihat menggunakan serban putih polos tanpa ada logo PKI.

Habib Rizieq Shihab.
Habib Rizieq Shihab.

Dengan demikian, klaim di media sosial Facebook yang menyebut bahwa Habib Rizieq Shihab adalah bos PKI dan menggunakan serban berlogo PKI adalah salah.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Jabar Saber Hoaks


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x