Update Persebaran Virus Corona Cimahi, Jumat 2 Oktober 2020: Kasus Probable Bertambah Satu Orang

- 2 Oktober 2020, 15:24 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /TheDigitalArtist

PR BANDUNGRAYA - Dinas Kesehatan Kota Cimahi kembali memperbaharui data kasus Covid-19.

Berdasarkan pertimbangan, persebaran Covid-19 per 1 Agustus 2020 terbagi ke dalam empat kategori antara lain pasien terkonfirmasi positif, kasus suspek, kasus probable, dan kontak erat. 

Update Kasus Covid-19 Kota Cimahi pada Jumat, 2 Oktober 2020 terjadi penambahan jumlah dari total 11 kasus terkonfirmasi yang terdiri dari 2 kasus meninggal dan 9 kasus positif Covid-19.

Baca Juga: Ditanya Bagaimana Cara Dapatkan Hatinya, Chenle NCT Ajukan Syarat Mudah kepada Jungwoo 

Dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari laman covid19.cimahikota.go.id bahwa terjadi penambahan jumlah kasus meninggal sebanyak 2 orang sehingga total kematian akibat Covid-19 di Kota Cimahi mencapai 11 kasus. 

Data menunjukan untuk total konfirmasi Covid-19 Kota Cimahi mencapai 354 kasus terdiri dari 88 pasien terkonfirmasi positif.

Selain itu jumlah pasien sembuh masih stagnan yakni 255 kasus. Kasus Probable bertambah satu orang dengan jumlah 6 orang.

Baca Juga: Cek Fakta: Usai Mendapat Kritikan dari Najwa Shihab, Menkes Terawan Menyatakan Mundur 

Kasus suspek pun merangkak menjadi 1.332 orang dari data kemarin sebanyak 1.326 orang. 

Kemudian kasus kontak erat pun melambung mencapai 8.805 dari data sebelumnya berjumlah 8.740 orang. 

Sementara berdasarkan sebarannya terjadi penambahan 9 kasus positif Covid-19 di antaranya Kelurahan Melong sebanyak 1 orang, Kelurahan Setiamanah 1 orang, Kelurahan Citeureup 2 orang, Kelurahan Cipangeran 1 orang, dan Kelurahan Cibabat sebanyak 4 orang.

Baca Juga: Ramai Dicuitkan Warganet di Twitter Donald Trump, Berikut Penjelasan Bahasa Amharik, Agama Rastafari

Sedangkan 2 kasus meninggal berasal dari Kelurahan Cibabat dan Kelurahan Melong. 

Total terbanyak masih dipegang oleh Kelurahan Cibeureum dengan total 57 kasus terdiri dari yang terkonfirmasi positif terbanyak yakni sebanyak 24 orang serta yang sembuh 33 orang. 

Kemudian menyusul Kelurahan Cibabat dengan total 57 kasus, terdiri dari yang terkonfirmasi positif terbanyak yakni sebanyak 22 orang serta yang sembuh 31 orang dan meninggal dunia 4 orang.

Baca Juga: Menperin Kaget Ekspor Batik Melejit di Tengah Covid-19, Pedagang Lokal Justru Malah Menjerit 

Dalam kaitan ini peran masyarakat sangat penting untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak aman. 

Jauhi juga aktivitas yang berpotensi menimbulkan kerumunan agar penyebaran wabah Covid-19 di Kota Cimahi dapat ditekan.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Covid19.cimahikota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah