Ramai Dicuitkan Warganet di Twitter Donald Trump, Berikut Penjelasan Bahasa Amharik, Agama Rastafari

- 2 Oktober 2020, 14:57 WIB
Bahasa Amharik banyak dicuitkan oleh warganet di bawah pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang dinyatakan positif Covid-19.
Bahasa Amharik banyak dicuitkan oleh warganet di bawah pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang dinyatakan positif Covid-19. /Kolase dari Twitter.com/@realDonadTrump dan dok. ethiopiaonlinevisa

PR BANDUNGRAYA - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan hasil tes virus corona dirinya dan sang istri usai penasihat Hope Hicks dinyatakan positif Covid-19. 

Putuskan karantina mandiri di kediamannya di Gedung Putih, Donald Trump dan sang istri dikonfirmasi positif terinfeksi virus corona. Hal ini dicuitkan langsung oleh Presiden AS melalui akun Twitternya @realDonaldTrump.

Dokter Presiden, Sean P. Conley tidak mengatakan secara spesifik apakah ada gejala yang diidap Donald Trump, yang pasti ia mengatakan bahwa saat ini kondisi Presiden dengan sang istri baik-baik saja.

Baca Juga: Pecah Rekor, BLACKPINK Jadi Grup Wanita Tercepat Raih 10 Juta Penonton dengan Lovesick Girls

Sementara itu, menyusul pernyataan langsung Donald Trump soal Covid-19, cuitan sang Presiden di akun Twitter @realDonaldTrump dipenuhi dengan beragam reaksi mulai dari dukungan, komentar jahat, hingga komentar berupa simbol yang diketahui merupakan huruf dalam bahasa Amharik diiringi dengan sejumlah gambar.     

Melansir dari e-Visa Ethopia, diketahui bahwa simbol tersebut berasal dari bahasa Amharik di Ethiopia yang ada sejak akhir abad ke-12. Bahasa Amharik ini dipakai di berbagai industri termasuk sistem hukum, perdagangan, komunikasi, militer, dan agama. 

Amharik digunakan sebagai bahasa pertama bagi banyak komunitas dan sebagai lingua franca oleh orang lain untuk digunakan sebagai bahasa resmi Ethiopia untuk tugas bisnis dan administrasi di semua kota.

Baca Juga: Sejumlah Negara Eropa Ingatkan Dunia, Waspada Ancaman Buntut Peracunan Kritikus Alexei Navalny 

Menurut data saat ini, hampir 22 juta orang berbicara bahasa Amharik sebagai bahasa pertama mereka di Ethiopia dan memiliki lebih dari 4 juta penutur bahasa kedua di negara tersebut dan lebih dari 3 juta orang di seluruh dunia. 

Amharik di Ethiopia digunakan dalam perdagangan, pemerintahan, media, dan pendidikan nasional. Orang yang berbicara bahasa Amharik di Ethiopia sebagai bahasa ibu dikenal sebagai Amhara. 

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ethiopiaonlinevisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x