Shopee PHK Karyawan Lagi Trending, Pihak Perusahaan Janji Siapkan Pesangon Tambahan? Begini Penjelasannya

- 19 September 2022, 19:17 WIB
Shopee PHK Karyawan Lagi Trending, Pihak Perusahaan Janji Siapkan Pesangon Tambahan? Begini Penjelasannya.
Shopee PHK Karyawan Lagi Trending, Pihak Perusahaan Janji Siapkan Pesangon Tambahan? Begini Penjelasannya. /shopee.co.id

Radynal menyatakan langkah efisiensi sejalan dengan fokus perusahaan secara global untuk mencapai kemandirian dan keberlanjutan.

Ia melanjutkan kedua hal itu merupakan komponen penting dalam menjalankan bisnis di tengah ketidakpastian ekonomi global saat ini.

"Perusahaan akan berfokus ke pertumbuhan bisnis yang mandiri serta berkelanjutan, dan kami ingin memperkuat dan memastikan operasional perusahaan kami stabil di situasi ekonomi saat ini," katanya.

"Proses ini akan dilakukan berdasarkan peraturan pemerintah. Karyawan yang terdampak akan mendapatkan pesangon sesuai ketentuan perundang-undangan dengan tambahan 1 bulan gaji," ucapnya.

Karyawan yang terdampak juga masih dapat menggunakan fasilitas asuransi kesehatan perusahaan hingga akhir tahun dengan seluruh manfaatnya.

Shopee Indonesia juga memastikan langkah ini tidak akan mempengaruhi operasi bisnis dan layanan kepada seluruh Penjual, Pembeli dan Mitra di Indonesia.

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Beruntun Tol Pejagan Pemalang Libatkan 13 Mobil, Berawal Dari Ini

Berdasarkan sumber di internal Shopee yang diterima jumlah karyawan yang terkena PHK mencapai tiga persen dari keseluruhan karyawan.

Dia menuturkan, Shopee Indonesia juga tetap berkomitmen untuk terus menjalankan program bagi UMKM yang telah berjalan saat ini, melalui 9 Kampus UMKM Shopee yang ada saat ini.

"Kami akan terus melanjutkan misi kami untuk melayani jutaan Penjual, Pembeli dan UMKM untuk menikmati manfaat dari ekonomi digital melalui platform kami," ucapnya.

Halaman:

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah