Adidas Kolaborasi dengan LEGO, Luncurkan Sepatu Penuh Warna Edisi Terbatas

26 September 2020, 14:25 WIB
Adidas luncurkan sepatu edisi terbatas hasil kolaborasi dengan Lego. /RRI

PR BANDUNGRAYA – Adidas kembali menggoda penggemarnya dengan koleksi sepatu ala LEGO. Proyek ini ternyata merupakan kolaborasi antara perusahaan mainan ternama dan label sepatu Adidas.

Sepatu sneakers edisi terbatas ini sempat membuat heboh pengguna media sosial saat LEGO dan Adidas meluncurkan teaser kolaborasi terbaru mereka awal bulan ini.

Sepatu Lego ini adalah bagian dari seri Adidas Originals A-ZX dan seri ZX 8000 klasik, yang awalnya dirancang khusus dengan mengutamakan pelari.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

"Itu menunjukkan Anda tidak pernah merasa tua, dan ini merupakan rilis yang mudah dikenali karena membawa ikon Adidas," kata Lego sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Antara.

Sepatu ZX8000 yang merupakan produk sepatu kolaboratif ini, dulu sudah dikabarkan namun belum diketahui bentuk jelas dari sepatu tersebut. Namun kini Anda sudah bisa melihat tampilan keseluruhan dari Adidas x Lego ZX8000 ini.

Sepatu senakers ini menampilkan sol sepatu berwarna merah cerah dengan hiasan karet berbentuk Lego. Ada enam pilihan tali sepatu dalam berbagai warna dan aksesori yang dapat diganti seperti balok LEGO asli.

Baca Juga: Diluncurkan Hari Ini, Infinix Zero 8 Ponsel Andalan Pecinta Gim Ludes di Lazada

Konstruksi sepatu kolaborasi LEGO dan Adidas ini sangat sederhana. Adidas dan Lego memadukan berbagai warna yang meriah namun tetap keren dan kalem saat dilihat.

Logo LEGO juga ada di bagian depan sepatu tersebut. Sepatu sneakers ini sebagian besar berwarna putih dengan bahan mesh dan hitam pada beberapa sisinya.

Video yang diunggah pada Sabtu, 3 September 2020 ini telah ditonton 155.345 ribu kali dan disukai oleh 3.000 pengguma kurang dari satu menit sejak dirilis. 

Baca Juga: Bagai Cacing Pemakan Tanah, Begini Cara Cai Ji Fan Melarikan Diri dari Lapas Kelas 1 Tangerang

Video unboxing tersebut menampilkan tampilan konsep sederhana berupa beberapa perlengkapan LEGO yang ditempatkan dalam sebuah ruangan. Di dalam kotak LEGO yang bertuliskan 'FRAGILE' yang merupakan kotak sepatu Adidas.

Selain itu, video ini semakin menarik karena tampilan properti pendukung seperti gunting, kaktus, dan segala properti buatan lego yang menjadikan video pendek ini unik.

Warna-warna meriah yang ditampilkan pada sepatu Adidas x Lego ZX8000 juga sangat mirip dengan balok-balok Lego.

Baca Juga: Rela Menjadi Petugas Khusus Suplai Air di Proyek TMMD Reguler Brebes

Sepatu kolaborasi ini berharga 130 dollar AS dan telah diluncurkan di situs adidas.com pada 25 September 2020.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Permenpan RB

Tags

Terkini

Terpopuler