Ramal Nasib Rumah Tangga Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Eyang Ratih: Dia dari Kecil Butuh Sosok Figur

- 3 April 2021, 08:49 WIB
Aurel Hermansyah akan dipersunting Atta Halilintar pada hari ini Sabtu, 3 April 2021. Eyang Ratih ramal usia pernikahan keduanya hanya akan bertahan selama 5 tahun.
Aurel Hermansyah akan dipersunting Atta Halilintar pada hari ini Sabtu, 3 April 2021. Eyang Ratih ramal usia pernikahan keduanya hanya akan bertahan selama 5 tahun. /Instagram/@aurelie.hermansyah

PR BANDUNGRAYA - Atta Halilintar akan segera resmi mempersunting Aurel Hermansyah pada hari ini Sabtu, 3 April 2021.

Prosesi pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah saat ini hanya tinggal menghitung jam.

Kendati demikian, beberapa orang memberikan ramalan seputar nasib pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Majalah Dicurigai Bom Ditemukan di Halte Melawai, Brimob: Dikhawatirkan Nanti Berbentuk Letter Bomb

Satu di antaranya, spiritualis Eyang Ratih yang meramalkan usia pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar nantinya.

Hal ini dilakukan Eyang Ratih hanya untuk mencoba mencegah dan memperingatkan lagi kepada Atta Halilintar dan Aurel Hemansyah yang akan segera menggelar pernikahan.

Dikutip dari tayangan YouTube Infotainment yang diunggah pada 23 Juli 2020 silam, rupanya, Eyang Ratih sebelumnya pernah menerawang pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tentang usia pernikahan mereka.

Baca Juga: Jokowi dan Prabowo Bakal Jadi Saksi Nikah, Sosok dari Keluarga Atta Halilintar Ini Malah Belum Terima Undangan

Sebagaimana diberitakan PikiranRakyat-Pangandaran.com dalam artikel "Usia Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Diterawang Hanya Bertahan 5 Tahun", Diungkapkan Eyang Ratih, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar diterawang tidak akan ada pernikahan di tahun 2020, melainkan tahun 2021.

“Mereka bisa nikah tapi bukan tahun ini (2020). Kalau menurut Eyang dalam kaca spiritual, Atta sama Aurel ini bisa terjadi tetapi kalau 2020 ini belum terjadi pernikahan, 2021, kalau ini memang terjadi pernikahan, lolos dia, tapi kalau 2021 ini tidak terjadi pernikahan, ya sudah stop karena kalau sudah betul-betul seperti itu ya setting-an,” ujarnya.

Sebab, menurut Eyang Ratih, Aurel Hermansyah dan juga Atta Halilintar memiliki kecocokan dan mampu bekerja sama kedepannya.

Baca Juga: Jadwal RCTI Hari Ini 3 April 2021: Live Akad Atta dan Aurel, Ikatan Cinta yang Selalu Bikin Penasaran

“Karena mereka itu ada kecocokan, mereka orang-orang ceria, mereka bisa bekerjasama, ada kecocokan dalam bidang bisnis. Ada kemajuan baik dari Aurel sendiri maupun Atta,” ujarnya.

Menurut Eyang Ratih, Aurel Hermansyah adalah sosok yang tampaknya bisa diajak untuk serius dalam mempertahankan pernikahan.

Hanya saja, Atta Halilintar tetap harus memberikan kasih sayang dan perhatian yang dibutuhkannya.

Baca Juga: Jadi Starter di Piala Menpora 2021 Persib vs Persiraja, Farshad Noor Ternyata Belum Tentu Tampil di Liga 1

“Walau dibilang langgeng, bukan mereka saja mengalami saja belum, tetapi sepertinya kalau Aurel itu bisa karena anak ini kan dari kecil sudah memendam rasa, dia terlanjur merasakan bagaimana orang broken.

Dia termasuk anak yang broken home mendambakan kasih sayang, mendambakan perhatian, mendambakan seorang figur,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Eyang Ratih berharap agar Atta tidak berubah dalam menyayangi Aurel karena dia adalah anak kesayangan dari Anang Hermansyah dan juga Ashanty.

Baca Juga: Eks Inter Milan Fredy Guarin Diringkus Usai Pukuli Orang Tuanya, Sempat Berontak Lawan Polisi

“Semoga si Atta ini tidak berubah. Tetap menyayangi, tetap menjadi pelindung si Aurel. Semoga bisa langgeng. Tapi kalau dia berpaling atau finish, karena si Aurel sendiri ini adalah kesayangan daripada si Anang, bapaknya, apalagi Ashanty walaupun ibu sambung,” ujarnya.

Lebih lanjut, Eyang Ratih pun juga mencoba meramalkan kehidupan setelah pernikahan mereka berlangsung, dikatakannya, di tahun kelima, rumah tangga Aurel dan Atta akan ada guncangan.

“Di tahun kelima, sudah mulai merasakan seperti bukan pacaran lagi karena sudah menjadi miliknya. Nah di situ sudah ada gonjang-ganjing,” ujarnya menjelaskan.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Pikiran Rakyat Pangandaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x