Rekomendasi Masker Wajah untuk Kulit Kering: Auto Awet Muda Shay!

22 Januari 2022, 16:14 WIB
Rekomendasi Masker Wajah untuk Kulit Kering: Auto Awet Muda Shay! /Tumisu/

BANDUNGRAYA.ID -  Simak inilah rekomendasi masker wajah untuk kulit kering agar tidak mengalami penuaan dini.

Selain bisa mengakibatkat penuaan dini, memiliki kulit kering juga terkadang membuat wajah terasa lebih kusam, sehingga butuh perawat khusus.

Salah satu perawatan yang tepat untuk kulit kering adalah dengan menggunakan masker wajah.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sheet Mask untuk Kulit Berjerawat, Wajah Kamu Butuh Ini Nih!

Baca Juga: HARUS COBA! Jaga Kesehatan kulit Anda Dengan Putih Telur, ini Manfaatnya

Berikut ini rekomendasi masker wajah untuk kulit kering yang bisa Anda coba.

1. Laneige Two Tone Sheet Mask Moisturizing-Lifting

Masker untuk kulit kering yang satu ini berjenis sheet mask yang essence untuk melindungi dan menghidrasi kulit, kamu bisa mengatasi kulit kering dengan rutin memakai Two Tone Sheet Mask. Khusus untuk kulit kering, kamu bisa mencoba varian Moisturizing & Lifting.

Sisi moisturizing mengandung hydro ion mineral water dan advanced ceramide water yang akan melembapkan daerah T-zone serta area sekitar mata dan pipi.

Baca Juga: 6 Masker Wajah Alami dari Buah-buahan, Bisa Bikin Wajah Kusam dan Kering Jadi Lebih Sehat

Baca Juga: 6 Masker Wajah Alami dari Buah-buahan, Bisa Bikin Wajah Kusam dan Kering Jadi Lebih Sehat

Sementara sisi lifting mengandung Time Freeze Carob Fruit Extract yang membuat kulit di bagian pipi dan V-line jadi lebih elastis dan kenyal. Harga Laneige Two Tone Sheet Mask Moisturizing-Lifting adalah kisaran Rp20 - 30 ribuan saja.

2. Freeman Hydrating Glacier Water + Pink Peony Gel Cream Mask

Jika kamu sering beraktivitas di luar ruangan, kamu harus coba masker Freeman ini.

Selain untuk mengatasi kulit kering, masker ini juga memiliki fungsi anti-pollution yang berfungsi menangkal efek radikal bebas.

Masker ini mengandung glacier water yang melembapkan dan memberi sensasi dingin pada kulit, serta bunga pink peony untuk menenangkan dan melembutkan kulit. Masker ini juga praktis, karena tak perlu dibilas lagi setelah pemakaian. Harganya sekira Rp100 ribuan.

3. Freeman Hydrating Cream Mask Manuka Honey + Collagen

Ketika menua, produksi kolagen yang menjaga elastisitas kulit dan merangsang percepatan sel kulit baru mulai menurun.

Ini sebabnya, kulit kamu terasa semakin kering, kusam, dan cepat berkerut ketika usia bertambah.


Untuk perawatan harian, kamu bisa menggunakan masker ini. Diperkaya dengan kolagen dan madu manuka, kulit akan terasa lebih halus setelah pemakaian.

Kekenyalan kulit juga akan lebih terjaga. Masker ini bisa didapat dengan harga sekitar Rp150 ribu.

4. Innisfree 3-Minute Green Tea Skin Pack

Saat kulit sedang kering dan iritasi sehingga kamu membutuhkan kelembapan instan, kamu bisa coba menggunakan Innisfree ini.

3-Minute Green Tea Skin Pack. Masker untuk kulit kering ini memiliki efek 3-in-1 yaitu memberikan kelembapan secara instan, mewarat iritasi kulit yang kering dan membuat kulit menjadi lebih segar dan cerah.

Formulanya diperkaya beauty green tea dengan 16 jenis amino acid yang 3.5 kali lebih banyak memberi kelembaban pada kulit yang kering dan membuat kulit menjadi lebih lembab dan cerah. Masker Innisfree ini juga memiliki kandungan panthenol dan fresh green tea water.

Selain sebagai perawatan mingguan, kamu juga bisa menggunakan masker ini sesaat sebelum makeup agar riasan kamu lebih menempel ke kulit dan hasilnya terlihat halus.

Itulah rekomendasi masker untuk kulit kering yang bisa Anda coba.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler