Link Hitung Jumlah Kalori yang Diperlukan Tubuh, Solusi Atasi Perut Buncit

31 Oktober 2022, 12:29 WIB
Link Hitung Jumlah Kalori yang Diperlukan Tubuh, Solusi Atasi Perut Buncit /Freepik


BANDUNGRAYA.ID – Berikut link hitung jumlah kalori yang diperlukan tubuh, solusi atasi perut buncit

Kalori adalah nilai yang menunjukkan jumlah energi yang diperoleh dari makanan atau minuman.

Pada dasarnya kalori sangat bermanfaat untuk tubuh. Hal ini karena kalori yang didapatkan dari makanan atau minuman akan diubah menjadi energi untuk tubuh.

Namun dengan catatan, jumlah kalori yang masuk sesuai dengan kebutuhan tubuh, tidak kurang dan tidak berlebih.

Kekurangan kalori akan membuat tubuh menjadi lemas sehingga kita tidak mampu melakukan aktivitas sehari-hari sebagaimana mestinya.

Baca Juga: 5 Manfaat Tempe Untuk Kesehatan, Tinggi Nutrisi hingga Kurangi Stres

Tidak hanya itu kekurangan kalori dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan atau dapat menimbulkan penyakit.

Sedangkan kelebihan kalori akan menyebabkan penumpukan lemak di tubuh sehingga terjadi kenaikan berat badan.

Kenaikan berat badan terus menerus akan menyebabkan obesitas yang akan berujung pada komplikasi penyakit lainnya.

Untuk itu, penting untuk mengetahui jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tubuh.

Baca Juga: Link Tes Tingkat Keparahan Stres, Seberapa Streskah Dirimu? Cek Sekarang!

Jumlah kalori yang dibutuhkan setiap orang berbeda-beda, tergantung dari jenis kelamin, usia, aktivitas sehari-hari, berat badan dan tinggi badan.

Penumpukan lemak di tubuh menyebabkan beberapa orang tidak percaya diri dengan penampilannya.

Terkadang lemak yang dihasilkan dari kalori yang berlebih menyebabkan penumpukan lemak di bagian tubuh tertentu seperti pada perut, lengan, paha, dan sebagainya.

Oleh karena itu beberapa orang ingin menurunkan lemak di bagian tertentu saja.

Baca Juga: Jangan Anggap Enteng, Ini Cara Mengatasi Stres dengan Makanan dan Minuman: Gampang Didaptkan dan Murah

Menurut Rachel, M.Sc seorang ahli gizi mengatakan bahwa faktanya kita tidak dapat menghilangkan lemak di bagian tubuh tertentu.

Kita hanya dapat menurunkan lemak atau kalori secara keseluruhan.
Salah satu caranya yaitu menurunkan jumlah kalori yang masuk kedalam tubuh.

Untuk mengurangi penumpukan lemak di tubuh, jumlah kalori yang diperlukan tubuh dikurangi 500 kkal per hari.

Semisal, hasil hitung kalori yang dibutuhkan tubuh 2.000 kkal. 2.000 kkal dikurangi 500 kkal menghasilkan 1500 kkal.

Baca Juga: Penasaran dengan Hasil Tes Otak Anda? Ini Link untuk Ketahui Dominan Kanan atau Kiri

Nilai 1.500 kkal ini adalah jumlah kalori yang harus dimasukkan ke dalam tubuh per hari.

Dengan catatan, penting untuk tetap menjalani pola hidup yang sehat, salah satunya dengan olahraga 3 kali seminggu agar metabolisme meningkat.

Metabolisme yang tinggi akan menyebabkan pembakaran kalori menjadi energi menjadi lebih cepat.

Salah satu situs yang dapat menyediakan alat hitung jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tubuh ialah Tdee Calculator.

Baca Juga: Tes Kepribadian Lewat Cara Anda Memencet Tube Pasta Gigi dapat Dilihat Disini!

Tdee Calculator dapat menunjukkan seberapa besar jumlah kalori yang perlu dimasukkan dalam tubuh.

Selain itu, Tdee Calculator juga dapat menunjukkan skor BMI, berat badan ideal, BMR dan masih banyak lagi.

Hitung jumlah kalori sesuai kebutuhan tubuh Kamu, klik link di bawah ini:

KLIK DISINI

Itulah informasi terkait kalori dan cara menghitung kalori untuk mengurangi penumpukan lemak pada tubuh.***

Editor: Rizal Sunandar

Tags

Terkini

Terpopuler