Kuliner Korea Daechang Viral di TikTok, Nutrisi Apa Saja yang dikandungnya? Cek Penjelasan Lengkapnya di Sini!

18 Januari 2023, 16:23 WIB
Kuliner Korea Daechang Viral di TikTok, Nutrisi Apa Saja yang dikandungnya? Cek Penjelasan Lengkapnya di Sini! /Pexels/Thirdman

BANDUNGRAYA.ID - Kuliner Korea Daechang Viral di TikTok, Nutrisi Apa Saja yang dikandungnya? Cek Penjelasan Lengkapnya di Sini!

Daechang merupakan salah satu kuliner khas Korea yang baru-baru ini vital di TikTok.

Banyak dari selebgram, YouTuber, hingga TikTokers yang mencoba makanan khas Korea bernama Daechang ini.

Mereka mengunggah video ketika sedang menikmati Daechang, sehingga membuat makanan yang satu ini viral.

Masyarajat Indonesia sendiri sebenarnya tidak asing dengan makanan yang satu ini.

Pasalnya Daechang merupakan makanan yang berasal dari usus sapi.

Dalam video yang diunggah oleh para selebgram, sebelum dimasak Daechang ini usus sapi yang bentuknya besar seperti selang.

Baca Juga: Pecinta Drakor Merapat! Inilah Resep Kimchi Mudah yang Bisa dibuat di Rumah, Bahannya Gampang!

Namun setelah dimasak, ukurannya menciut menjadi lebih kecil dari ukuran sebelumnya.

Masyarakat Korea sendiri biasa memakan Daechang ini dengan cara di grill yang kemudian dimakan dengan kuah pedas.

Daechang ini mengandung lemak yang tinggi, sehingga saat disantap lemak-lemak tersebut akan pecah dimulut.

Lantas apa saja nutrisi yang terkandung dalam Daechang ini? simak penjelasan berikut.

Satu porsi Daechang biasanya berisi 28 gram yang didalamnya mengandung:

- Karbohidrat 9% (1,69 gram)

- 80 Kalori

- Protein 51 % (9,95 gram)

- Lemak 40 % (3,44 gram)

Baca Juga: Cari Tempat Staycation? Inilah Rekomendasi Tempat Stay Cation di Bandung, Salah Satunya Serasa di Jepang!

Selain itu juga terdapat kandungan lemak jenuh, sodium, potasium. dan juga kolesterol.

Banyak yang bertanya-tanya dan khawatir terkena kolesterol setelah mengkomsumsi Daechang.

Untuk menjawabnya, anda bisa mengatasi hal tersebut dengan membakar kalori setelah mengkonsumsi Daechang.

Seperti bersepeda selama 15 menit, lari selama 10 menit, atau melakukan aktivitas lain yang bisa membakar kalori.

Itulah informasi mengenai nutrisi yang terkandung dalam kuliner Daechang.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler