5 Cara Menjemur Kucing yang Benar Agar Bulu Lebat dan Indah, Serta Baik Untuk Kesehatan Kucing

- 13 Juni 2022, 08:00 WIB
5 Cara Menjemur Kucing yang Benar Agar Bulu Lebat dan Indah, Serta Baik Untuk Kesehatan Kucing
5 Cara Menjemur Kucing yang Benar Agar Bulu Lebat dan Indah, Serta Baik Untuk Kesehatan Kucing /Pixabay/Engin_Akyurt/

Anda perlu memasukkan kucing ke dalam kandang, dan perhatikan waktu yang cocok untuk kecing berjemur. Waktu yang baik untuk menjemur kucing yaitu sekitar pukul 7-9 pagi. Hal ini dikarenakan tingkat panas sinar matahari pukul 7-9 pagi masih terasa hangat dan kucing terhindar dari kepanasan berlebih.

3. Biarkan kucing berjemur

Biarkan kucing kesayangan Anda berjemur hingga dirasa cukup untuk berjemur. Disarakan untuk menjemur kucing selama 10 menit. Karena, jika terlalu lama menjemur kucing dikhawatirkan dapat memicu stress akibat terlalu lama terpapar panas matahari. Sehingga, manfaat vitamin dalam kandungan panas matahari tersebut tidak dapat bekerja optimal.

4. Pijat badan kucing

Setelah diarasa sudah 10 menit kucing berjemur, Anda perlu membawanya ke tempat yang teduh dan memijat tubuh kucing dan sisir bulu-bulunya. Hal ini, dapat membuat bulu kucing yang sudah mati rontok dan digantikan dengan bulu yang baru. Sehingga, bulu kucing kesayangan Anda aka terlihat lebih sehat dan indah.

5. Beri kucing makan

Setelah kucing Anda berjemur, sebaiknya diberikan makanan kesukaanya agar ia makan dan beristirahat sebentar. Karena setelah berjemur, kucing akan merasa sesak nafas akibat kepanasan dan merasa kelelahan

Demikian informasi mengenai 5 cara menjemur kucing yang benar agar bulu lebat dan indah, serta baik untuk kesehatan kucing kesayangan Anda. Semoga bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah