Ternyata Ini 5 Sayuran Kesukaan Kucing, Nomor 3 Gak Nyangka Banget!

- 24 Juni 2022, 12:30 WIB
Ternyata Ini 5 Sayuran Kesukaan Kucing, Nomor 3 Gak Nyangka Banget!
Ternyata Ini 5 Sayuran Kesukaan Kucing, Nomor 3 Gak Nyangka Banget! /

BANDUNGRAYA.ID - Ternyata ini 5 sayuran kesukaan kucing, nomor 3 gak nyangka banget!

Informasi terkait 5 sayuran kesukaan kucing, akan tersaji dalam artikel kali ini. Dan tentunya sayang untuk Anda lewatkan.

Oleh karena itu BANDUNGRAYA.ID telah melansir dari kanal YouTube puspusmiaw mengenai 5 sayuran kesukaan kucing sebagai berikut:

Baca Juga: Awas Berbahaya, Jangan Memberi Kucing 5 Makanan Ini, Cat Lovers Wajib Tahu!

1. Brokoli

Sayuran brokoli rupanya disukai oleh si kucing, kandungan dalam sayur tersebut berguna bagi pertumbuhan anabul menggemaskan ini.

Brokoli memiliki kandungan antioksidan yang bagus untuk melancarkan buang air besar kucing peliharaan Anda.

2. Wortel

Sayuran berwarna oranye ini, ternyata disukai oleh kucing, apalagi dalam wortel terdapat kandungan-kandungan yang baik.

Baca Juga: Segera Potong Kuku Kucing Peliharaan, Maka Akan Datang Rezeki Keajaiban

Wortel memiliki manfaat untuk kesehatan si kucing, terutama kandungan vitamin A yang berguna bagi anabul satu ini.

Wortel bisa Anda jadikan cemilan bagi si kucing, meskipun begitu berikanlah dengan porsi sedang dan suguhkan dalam kondisi matang, seperti sudah direbus.

3. Kubis atau Kol

Siapa sangka kucing menyukai sayuran seperti kubis. Sayuran berwarna hijau ini juga memiliki kandungan yang baik dan cocok dijadikan sebagai cemilan untuk si kucing.

Dalam kubis terdapat vitamin A dan zat besi, oleh karena itu Anda bisa mencampurkannya dengan daging sebagai tambahan makanan si kucing.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Kucing Bisa Bermimpi Seperti Manusia, Begini Penjelasan Ilmiahnya!

4. Jagung

Jagung yang sudah direbus ternyata disukai oleh kucing, sehingga Anda bisa mengolah sayur tersebut dengan daging kemudian berikan kepada hewan peliharaan. Kandungan dalam jagung dipercaya bisa memenuhi pertumbuhan dari si kucing.

5. Kacang Hijau

Ternyata memberikan kacang hijau kepada si kucing, mampu membantu proses diet sehat hewan tersebut. Anda bisa memberikan kacang hijau kalengan yang rendah sodium, karena terlalu banyak bisa berdampak buruk.

Baca Juga: Pengen Latih Kucing Jadi Penurut dan Tidak Nakal? 5 Tips Ini Cocok Buat Cat Lovers

Itulah informasi terkait 5 sayuran kesukaan kucing. Semoga bermanfaat!*

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x