Rekomendasi Tempat Nongkrong di Kota Bandung yang Instagramable, No 4 Paling Aesthetic!

- 23 Oktober 2022, 08:51 WIB
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Kota Bandung yang Instagramable, No 4 Paling Aesthetic!/instagram@fifteencelcius_skylounge/
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Kota Bandung yang Instagramable, No 4 Paling Aesthetic!/instagram@fifteencelcius_skylounge/ /

BANDUNGRAYA.ID – Bandung yang memiliki sebutan Kota Kembang ini memiliki banyak destinasi wisata dan tempat nongkrong yang aesthetic.

Tidak hanya terkenal dengan tempat wisata yang keren, Bandung juga memiliki tempat nongkrong atau café yang aesthetic.

Selain itu, kota kembang ini juga selalu jadi tujuan para wisatawan untuk kembali menjelajahi Kota Bandung.

Baca Juga: 7 Pasien RSCM Gagal Ginjal Akut Positif Tercemar EG dan DG, Jokowi Minta Pengawasan Industri Obat Diperketat!

Untuk mengisi akhir pekan atau liburan bersama keluarga, inilah list tempat nongkrong aesthetic yang menarik dan menjadi rekomendasi di Kota Bandung:

 

1. Traco Café

Café ini tidak begitu besar, namun terdiri dari tiga lantai. Lantai tiga tersebut adalah sebuah rooftop.

Karena Traco Café ini berada di daerah dataran tinggi, maka view nya pun terlihat menarik.

Saat malam hari, pengunjung akan disuguhkan dengan city light Kota Bandung.

Traco Café ini berlokasi di daerah Cinunuk, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung.

2. Café D’Pakar

Warga Kota Bandung pasti sudah tidak asing dengan café satu ini, karena Café D’Pakar ini cukup popular di kalangan warga Bandung.

Café D’Pakar ini bernuansa alam, karena disekitarnya dikelilingi banyak pepohonan dan view bukit yang membuat suasana asri dan sejuk.

Baca Juga: Bingung Mau Liburan Kemana? Berikut Deretan Tempat Wisata di Bandung Barat yang Keren Abis!

Tempat nongkrong ini berlokasi di Jalan Dago Pakar Utara Sekejolang, Ciburial, Bandung.

3. Tibra Café

Café ini berada didalam villa tibra atau resto imah mang ijot, tempatnya cukup luas dan memiliki banyak tempat duduk.

Disekitarnya dipenuhi dengan pepohonan, sehingga membuat suasana rindang dan sejuk.

Tibra Café ini menjadi salah satu café yang hidden gem di Bandung. Untuk tempat duduknya, terdapat lesehan dengan bean bag dan payung ala-ala Bali.

Lalu ada area tribun yang juga dilengkapi bean bag serta ada colokan listrik, cocok untuk pengunjung yang ingin mengerjakan tugas atau bekerja.

Tibra Café berlokasi di daerah Jalan Kolonel Masturi No. 508 C, Kecamatan Cisarua, Bandung Barat.

Baca Juga: 6 Deretan Lagu yang Cocok Didengarkan Saat Olahraga Jogging, Nomor 6 Populer Banget!

4. Kala Cemara Café

Kala Cemara termasuk salah satu café yang aesthectic karena tempat dan suasana nya yang sangat menarik untuk dijadikan spot foto.

Uniknya lagi tempat duduk yang tersedia dibentuk menjadi tenda aesthetic yang terkesan sangat Instagramable.

Jika datang pada malam hari suasana dan view nya terlihat sangat bagus karena diterangi banyak lampu-lampu.

Café Aesthetic ini berlokasi di The Green Forest Resort. Horison Greenforest Bandung, Jalan Sersan Bajuri Nomor 102, Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

Itulah list tempat nongkrong aesthetic yang bisa dikunjungi bersama teman atau keluarga diakhir pekan.***

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah