Nahas, Anak 10 Tahun Ini Tewas Diduga Mengikuti 'Blackout Challenge', Italia Blokir Aplikasi TikTok

- 24 Januari 2021, 13:20 WIB
Ilustrasi meninggal dunia.
Ilustrasi meninggal dunia. /Pixabay

Pasalnya sejak kemunculan aplikasi ini, sudah banyak orang yang menjadi korban akibat beberapa tantangan atau challenge yang dilakukan.

Baca Juga: Akui Sering Cinlok dengan Teman Sekelas, V BTS Bongkar Gaya Pacaran saat Masih Sekolah

Baru-baru ini, seorang anak kecil yang masih berumur 10 tahun di Italia meninggal dunia setelah mengikuti 'blackout challenge' dari TikTok.

Diketahui bahwa anak tersebut meninggal di Rumah Sakit Palermo setelah ditemukan oleh saudaranya di kamar mandi, pada Rabu, 20 Januari 2021.

Dilansir PRBandungRaya.com dari The Guardian, orangtua anak tersebut mengaku tidak mengetahui apa-apa terkait kematian putranya.

Baca Juga: 3 Cerita Lucu BTS Ini Dijamin Bikin Ngakak! Bongkar Kebiasaan Aneh Suga BTS di Dorm yang Bikin Kaget

"Kami tidak tahu dia ikut mengikuti gim ini. Kami tahu bahwa (putri kami) memainkan TikTok untuk menari, menonton video. Bagaimana saya bisa membayangkan kekejaman ini?," ujar ayah gadis itu.

Untuk proses penyelidikan, polisi telah menyita ponsel milik gadis tersebut.

Terkait kasus tersebut, pemerintah Italia terpaksa harus memblokir sementara aplikasi TikTok untuk pengguna dengan usia tertentu.

Pemerintah dikabarkan membuat kebijakan baru soal penggunaan TikTok, diketahui bahwa pengguna harus berusia 13 tahun.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah