Update Corona Jabar Hari Ini, 8 Desember 2020: Bekasi, Depok, Bandung Catat Kasus Positif Tertinggi

- 8 Desember 2020, 15:04 WIB
Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /PEXELS/cottonbro

PR BANDUNGRAYAUpdate sebaran dan kasus virus corona atau Covid-19 masih terus dilakukan lantaran masih ada penambahan kasus di Indonesia hingga hari ini, Senin 8 Desember 2020.

Berdasarkan data yang ditampilkan di laman Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jawa Barat (Pikobar), angka kenaikan kasus positif Covid-19 tergolong naik cukup banyak jika dibandingkan dengan beberapa hari ke belakang.

Hingga hari ini, tiga kota dengan total terkonfirmasi kasus positif Covid-19 tertinggi di Provinsi Jawa Barat dipegang oleh Kota Bekasi, Kota Depok, Kota Bandung.

Baca Juga: Begini Cara Cek Status Penerima Bantuan Dana Pendidikan PIP KIP untuk Siswa SD, SMP hingga SMA

Menurut data terakhir di laman Pikobar, Kota Bekasi memiliki total 10.788 kasus positif, Kota Depok 8.609 kasus, dan Kota Bandung 4.744 kasus.

Tercatat siang hari ini, jumlah pasien meninggal harian bertambah 9 orang di Jawa Barat, lalu besaran angka kumulatif pasien meninggal di Jawa Barat hingga hari ini totalnya adalah 892 orang.

Di sisi lain, pasien meninggal di Indonesia hari ini bertambah 127 orang, sehingga total angka kumulatifnya menjadi 17.867 orang.

Adapun penambahan kasus positif hari ini di Indonesia berjumlah 5.754 kasus, sehingga angka kumulatifnya pun naik menjadi 581.550 kasus total.

Baca Juga: Ini Gombalan Jin BTS untuk ARMY Saat Terima Penghargaan di MMA, Bikin Meleleh dan Susah Move On

Di Provinsi Jawa Barat, hari ini kasus positif bertambah 1.171 kasus dan menaikkan total angka kumulatif menjadi 60.444 kasus.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: PIKOBAR PROVINSI JAWA BARAT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah