Pelaku Bom Bunuh Diri Astana Anyar Tulis Qs. Taubah 29? Bagaimana Seharusnya Ayat Tersebut Ditafsirkan?

- 7 Desember 2022, 13:23 WIB
Ini Penampakan Motor Pelaku Bom Bunuh Diri Astana Anyar: Ada Logo ISIS dan Isi Pesan Ayat Al-Qur'an
Ini Penampakan Motor Pelaku Bom Bunuh Diri Astana Anyar: Ada Logo ISIS dan Isi Pesan Ayat Al-Qur'an /

Ayat tersebut secara tekstual berisi perintah untuk memerangi orang-orang kafir termasuk didalamnya orang muslim yang dinilai tidak beriman.

Perlu adanya penafsiran yang komprehensif agar ayat-ayat Alquran tidak disalahfahami untuk pembenaran dalam melabeli 'Jihad Fissabilillah' melalui aksi-aksi tidak manusiawi.

Baca Juga: Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar, Ini Himbauan Ridwal Kamil Kepada Masyarakat

Berikut penafsiran Quran surat Taubah ayat 29 yang menjadi dalil para terorisme untuk menjalankan aksi kejinya.

Tafsir Al Misbah

Wahai orang-orang yang beriman, perangilah orang-orang kafir dari kalangan Ahl al-Kitâb yang tidak beriman kepada Allah dengan keimanan yang benar, serta tidak mempercayai hari kebangkitan dan hari pembalasan dengan benar, tidak meninggalkan hal-hal yang dilarang oleh Allah dan Rasul-Nya, tidak memeluk agama yang benar, yaitu Islam.

Perangilah mereka sampai mereka beriman atau menyerahkan jizyah(1) dengan tunduk dan taat serta tidak membangkang, agar mereka menyumbang untuk menguatkan anggaran belanja negara Islam.

(1) Jizyah adalah salah satu sumber utama dalam anggaran negara Islam. Pajak ini berkisar antara 48 dan 12 dirham untuk satu orang, yang diambil dari orang-orang Yahudi dan Nasrani dan orang-orang yang memiliki status hukum yang sama dengan mereka. Jizyah ini diwajibkan atas laki-laki, baligh, sehat badan dan akal dengan syarat dia mempunyai harta yang dipakai untuk membayar apa yang diwajibkan atasnya.

Dan yang dibebaskan darinya adalah wanita, anak-anak dan orang-orang tua, karena perang tidak diumumkan bagi mereka. Orang buta, lemah (untuk berperang) juga tidak diwajibkan untuk membayar, kecuali apabila mereka kaya. Dan juga orang-orang fakir, miskin dan hamba-hamba sahaya dan para rahib yang menjauhkan diri dari manusia.

Baca Juga: Sedang Berlangsung! Link Live Streaming BWF World Tour Final 2022 Hari Ini 7 Desember 2022

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Sumber: Tafsir Jalalain Tafsir Al Misbach


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x