Pecinta Hiking Wajib Coba Rekomendasi Gunung Ramah Bagi Pemula Di Jawa Barat: Pendakian Minimal, View Maksimal

- 10 Januari 2023, 16:43 WIB
Hiking Dengan View Maksimal
Hiking Dengan View Maksimal /Pixabay/Steven Weirather/

Pasalnya, banyak juga pendaki professional yang tidak bisa sampai tujuan atau puncak dikarenakan kurangnya mental dan persiapan. Jangan sampai terjadi penyesalan dan buang waktu sia-sia.

Teruntuk warga Jawabarat pasti sudah tidak asing dengan gunung yang satu ini. Yakni Gunung Papandayan. Gunung tersebut merupakan gunung yang cocok dan ramah untuk pendaki pemula di Jawabarat.

Baca Juga: Ragam Wisata: Main di Kiara Artha Park Bandung, Bisa Lakuin Ini! Ada Kampung Korea dan Air Mancur Menari!

Gunung Papandayan sendiri terletak di Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut. Gunung ini cocok dan ramah bagi pemula, karena pendakian minimal, view maksimal. Dengan estimasi pendakian kurang lebih 1 – 2 jam anda sudah bisa menikmati pesona keindahan alam Gunung Papandayan.

Selain itu, jalur pada gunung papandayan tidak terlalu ekstrem dan sudah tertata, jadi akan aman dan tidak perlu takut akan tersesat di gunung.

Fasilitasnya pun lengkap, dengan biaya sebesar Rp35 ribu per orang, anda sudah bisa memakai semua fasilitas yang tersedia di Gunung Papandayan.

Baca Juga: Bunda! Pengen Bikinin Ayah Kopi Ala Cafe di Rumah? Begini Caranya, Nomor 1 Praktis Banget

Tak hanya itu, terdapat banyak spot foto keren dan aesthetic yang wajib anda dokumentasikan. Misalnya pada spot foto Camp Ground Pondok Saladah yang mempunyai hamparan bunga edelweiss.

Lalu, ada juga hutan mati, spot foto ini paling ikonik di Gunung Papandayan tersebut dan terakhir kawah Gunung Papandayan yang epic dan keren.

Demikian informasi rekomendasi gunung bagi pemula di Jawabarat dengan Pendakian Minimal, View Maksimal. Selamat mencoba dan tetap perhatikan aturannya.***

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x