Kenang Sosok Ayah di Momentum Muktamar XVI Persatuan Islam, Irfan Hakim: Saya Bagian Keluarga Besar Persis

24 September 2022, 12:29 WIB
Kenang Sosok Ayah di Momentum Muktamar XVI Persatuan Islam, Irfan Hakim: Saya Bagian Keluarga Besar Persis /YouTube/PersisTV

 

BANDUNGRAYA.ID - Kenang sosok ayah di momentum Muktamar XVI Persatuan Islam, Irfan Hakim: Saya bagian keluarga besar Persis.

Pesohor tanah air yang kerap lalu-lalang hiasi layar kaca, Irfan Hakim hadir dalam momentum Muktamar XVI Persis. Undangan ini mengingatkannya pada sosok sang ayah.

Dengan mengenakan batik, Irfan Hakim hadir di tengah peserta dan tamu undangan Muktamar XVI Persis yang digelar di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu, 24 September 2022.

Baca Juga: Sambut Muktamar XVI Persatuan Islam, Ridwan Kamil Janjikan Universitas Persis Rampung dalam Waktu Dekat

Irfan Hakim diberi kesempatan berikan testimoni dalam rangkaian pembukaan Muktamar XVI Persis. Sambutannya tersebut didedikasikan pada sang ayah yang menjadi bagian Persis hingga akhir hayat.

Pria kelahiran Bandung 15 Oktober 46 tahun silam ini membayangkan sosok sang ayah jika masih hidup tengah hadir dengan senyumnya yang penuh kebanggaan.

"Alhamdulillah saya adalah Keluarga Persis orang tua saya Alhamdulillah (keluarga besar Persis), Karena suasana seperti ini suka terbayang almarhum pasti ada di sini. Almarhum pasti duduk dengan semangat dengan senyumnya, dengan bangga hadir disini," ucap Irfan sembari menahan haru.

Baca Juga: Hadiri Muktamar XVI Persatuan Islam di Bandung, Irfan Hakim: Jadi Inget Almarhum Apa

Penghormatan pada sang ayah serta ibundanya menjadi alasan kuat Irfan Hakim sempatkan waktu di tengah kesibukannya.

“Jadi jujur saya menyempatkan hari ini hadir untuk mamah dan apa tercinta. Secara keanggotaan saya belum terdaftar tapi saya merasa menjadi keluarga besar Persis," lanjutnya disambut tepuk tangan.

Peran Persis dalam mempengaruhi keluarganya disebutkan Irfan Hakim membuat mendidih kala beberapa waktu lalu seorang Kenwil Boy membuat konten yang menyudutkan Persis.

Baca Juga: Motor Listrik Vespa Elettrica: Harga Terbaru September 2022 dan Spesifikasi Gahar Skutik Retro Modern

“Ketika beberapa waktu lalu ada YouTuber atau TikTokers tiba-tiba membuat vlog di depan masjid Persis di Pajagalan terbakar hati saya. Disana guru-guru saya menuntut ilmu, disana keluarga-keluarga saya beribadah, saya terbakar. Karena saya bagian dari Persis,” ungkap Irfan.

Gelaran Muktamar XVI Persis ini menjadi spesial bagi Irfan Hakim, sebab sang ayah, Rosyid Sukarya merupakan bagian dari keluarga besar Persis.

Diketahui almarhum Rosyid Sukarya menghabiskan hampir seluruh usianya untuk mengabdi di Persis.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Curacao di TV Online dan Prediksi Line-up: Trio Persib Langsung Turun!

Ayah Irfan Hakim tercatat masih menjabat sebagai Wakil Bendahara Pimpinan Pusat Persis sebelum mengembuskan napas terakhirnya Selasa, 21 November 2017 silam.

"Almarhuhm sakit komplikasi, terakhir ginjal. Meninggal di RS Santosa Bandung, pada usia 81 tahun. Meninggalkan 8 orang anak," dilansir BandungRaya.id dari laman resmi Persis.

Mendiang dimakamkan di pemakaman keluarga di daerah Parakan Muncang, Sumedang.

Baca Juga: FANTASTIS! Total Harga Motor Listrik Zero DSR Milik Polri untuk Amankan KTT G20 Rp30 M, Ini Spesifikasinya

Atas kiprah sang ayah yang menghabiskan usianya di Persis, Irfan pun menyempatkan diri hadir di Muktamar XVI Persis.

Sebelum dipersilakan ucapkan testimoni, dalam unggahan story Instagramnya, Irfan Hakim menyebut berada di arena Muktamar XVI Persis mengingatkannya pada mendiang sang ayah.

"Lagi Muktamar Persis Persistri nih di Bandung, Guru-guru semuanya ada di belakang masya Allah, jadi inget almarhum apa," kata Irfan pagi tadi.

Baca Juga: Motor Listrik Vespa Elettrica: Harga Terbaru September 2022 dan Spesifikasi Gahar Skutik Retro Modern

Ia pun mengenang setiap kali gelaran Muktamar Persis, sang ayah sudah dipastikan sibuk.

"Kalau gini tuh, haduh. Pasti paling sibuk," kenangnya.***

Editor: Rizal Sunandar

Tags

Terkini

Terpopuler