Sidang Praperadilan Habib Rizieq Digelar Hari Ini! Jalur Lalu Lintas Diamankan Personel Gabungan

- 4 Januari 2021, 08:49 WIB
Ilustrasi personel gabungan yang akan mengamankan sidang praperadilan Habib Rizieq Shihab di PN Jakarta Selatan hari ini Senin, 4 Januari 2021.
Ilustrasi personel gabungan yang akan mengamankan sidang praperadilan Habib Rizieq Shihab di PN Jakarta Selatan hari ini Senin, 4 Januari 2021. /Instagram/@divisihumaspolri

PR BANDUNGRAYA – Memasuki tahap baru, kasus yang menjerat pemimpin eks Front Pembela Islam (FPI) berlanjut ke proses siding praperadilan.

Rencananya proses sidang praperadilan kasus kerumunan acara Habib Rizieq Shihab di Petamburan akan berlokasi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada Senin, 4 Januari 2021.

Dikutip dari PMJ News, pihak PN Jakarta Selatan melalu Kepala Humas Suharno mengungkapkan telah meminta bantuan pengamanan lokasi PN sehubungan dengan sidang praperadilan kasus Rizieq Shihab.

Baca Juga: Bansos BST BLT Rp300 Ribu Cair Mulai Hari Ini, Cek Status Penerima Terbaru di dtks.kemensos.go.id

"Kita minta pengamanan pihak kepolisian. Kita tidak mau ambil risiko. Jadi jika ada hal-hal yang tidak kita inginkan, kita persiapkan," ujar Suharno, Minggu, 3 Januari 2021.

Dalam upaya mengamankan jalannya sidang praperadilan, pihak Kepolisian melalui pers release mengungkapkan telah menyiapkan ribuan personil.

Setidaknya, sebanyak 1.610 personil tim gabungan akan turun kelapangan untuk berjaga di sekitar lokasi.

Baca Juga: CEK SALDO ANDA! Bansos Ada yang Ditransfer, Ini 3 Jenis BLT yang Mulai Disalurkan Hari Ini

"Sebanyak 1.610 personil gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, dan Pemda telah disiagakan untuk pengamanan sidang di PN Jakarta Selatan," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono dalam keterangannya, Minggu, 3 Januari 2021.

Nantinya lokasi pengaman akan melingkupi lalu lintas dan lokasi sidang di sekitar PN Jakarta Selatan.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x