Kota Manado Diterjang Banjir Serta Longsor: Berikut Daftar 9 Kecamatan yang Ikut Terdampak

- 17 Januari 2021, 14:28 WIB
Hujan deras menyebabkan bencana banjir dan tanah longsor di Kota Manado, Sulawesi Utara pada Sabtu, 16 Januari 2021.
Hujan deras menyebabkan bencana banjir dan tanah longsor di Kota Manado, Sulawesi Utara pada Sabtu, 16 Januari 2021. /BPBD Kota Manado/

PR BANDUNGRAYA - Kali ini musibah menghampiri Kota Manado. Banjir sekaligus tanah longsor terjadi di kota Manado, Sulawesi Utara.

Peristiwa tersebut diakibatkan hujan intensitas tinggi dan struktur tanah yang labil pada Sabtu, 16 Januari 2021 pukul 15.09 WITA.

Sebagaimana dilaporkan Antara, peristiwa ini menyebabkan dua rumah rusak berat dan 10 rumah rusak sedang.

Baca Juga: Warga Berjuang Sendiri Hadapi Banjir Kiriman Malaysia yang Rendam Wilayah Nunukan Kalimantan Utara

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan Kota Manado berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Utara dan Kota Manado segera melakukan kaji cepat dan evakuasi bersama SAR, TNI/Polri, masyarakat, dan relawan.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Raditya Jati menyampaikan bahwa peristiwa ini menyebabkan lima orang meninggal dunia, satu orang masih dalam pencarian dan 500 jiwa mengungsi.

Baca Juga: Pria Asal Inggris Sempat Tuli Usai Mencoba Mi Instan Pedas Asal Korea Selatan

Banjir yang ada di Kota Manado ini memiliki ketinggian muka air mulai dari 50 sampai 300 sentimeter.

Ada 9 kecamatan yang terdampak banjir ini, yaitu Kecamatan Tikala, Kecamatan Paal Dua, Kecamatan Malalayang, Kecamatan Sario, Kecamatan Bunaken, Kecamatan Tuminting, Kecamatan Mapanget, Kecamatan Singkil, dan Kecamatan Wenang.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x