UPDATE TERBARU Ribuan Orang Jadi Korban Gempa di Cianjur, Adik Dinar Candy Belum Ditemukan?

- 22 November 2022, 20:28 WIB
UPDATE TERBARU Ribuan Orang Jadi Korban Gempa di Cianjur, Adik Dinar Candy Belum Ditemukan?
UPDATE TERBARU Ribuan Orang Jadi Korban Gempa di Cianjur, Adik Dinar Candy Belum Ditemukan? /Instagram @dinar_candy/

BANDUNGRAYA.ID - Simak update terbaru ribuan orang jadi korban gempa di Cianjur, adik Dinar Candy belum ditemukan?

Berdasarkan informasi terbaru, korban dari gempa yang terjadi di Cianjur mencapai ribuan orang, salah satunya adik dari Dinar Candy yang belum ditemukan.

Mengetahui bahwa adiknya menjadi salah satu korban gempa di Cianjur dan belum ditemukan, Dinar Candy segera membuat postingan di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Begini Karakteristik dan Letak Sesar Cimandiri Diduga Picu Gempa Cianjur 21 November 2022, Warga Jabar Tahu?

Salah satu DJ kenamaan ini menuliskan permintaan tolongnya bagi siapapun yang menemukan adiknya untuk segera dilarikan ke rumah sakit dengan kualitas bagus.

Tak hanya itu, Dinar Candy juga berjanji untuk memberikan imbalan pada siapapun yang berhasil menemukan adiknya itu, bahkan Dinar mencantumkan nomor hp di akun Instagram pribadinya.

“TOLONG yang nemuin adik aku di pesantren Al-UZLAH cipanas cianjur hubungi 082130858583. Kalau dia Luka atau apa tolong di bawa ke RS paling bagus nanti aku kasih imbalan .. sampe saat ini belom di gemek an tolong warga cipanas cianjur temukan adik aku tetenggiri,” tulis Dinar Candy.

Baca Juga: Hasil Akhir Argentina vs Arab Saudi 1-2 di Piala Dunia 2022: Meleset, Messi Hanya Bisa Cetak Gol dari Penalti

Pada unggahan selanjutnya, Dinar menjelaskan bahwa semua keluarganya tidak bisa dihubungi, ia berdoa agar keluarganya khususnya sang adik diberi keselamatan.

“Semua nomor HP gak aktif di sana selamatkan adik aku dan keluarga aku ya Allah, Tolooong!! Kalau ada info atau apa kabarin kita ya yg lihat adik aku 082130858583,” lanjut DJ cantik itu.

Informasi terbaru gempa di Cianjur ini didapat dari salah satu postingan yang ada di media soosial Twitter dengan nama akun @catchmeupid.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Cara Nonton Gratis Piala Dunia, Tiket Jans Park, Gempa Cianjur, Ketum Persis Meninggal Dunia

Menurut akun @catchmeupid data korban cianjur 22 November 2022 hingga pukul 17.00 WIB yakni:

• Korban meninggal 268 jiwa
• Korban meninggal yang sudah teridentifikasi 122 jiwa
• Korban luka 1.083 jiwa
• Jumlah pengungsi 53.362 orang

Gempa yang terjadi di Cianjur yang terjadi pada Senin, 21 November 2022 berkekuatan 5,6 magnitudo dengan pusat gempa berada di Cianjur Jawa Barat.

Baca Juga: BALAS 2 GOL LANGSUNG, Argentina Dipaksa Tunduk 1-2 oleh Arab Saudi, Messi Cs Auto Runner Up Grup C?

“Gempa Mag: 5,6, 21-Nov-22 13:21:10 WIB, Lok: 6,84 LS, 107.05 BT (10 km BaratDaya KAB-CIANJUR-JABAR), kedlmn: 10 km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” bunyi informasi di akun Twitter BMKG.

Suasana ketir terlihat dari banyaknya video yang beredar. Kini, warganet bersama-sama membuat donasi untuk diberikan kepada para korban.***

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah