Pesona Wonosobo! Libur Lebaran Main ke 5 Tempat Wisata Ini, Bikin Ketagihan dengan Suasana Alam yang Memukau

- 18 April 2023, 12:35 WIB
Pesona Wonosobo! Libur Lebaran Main ke 5 Tempat Wisata Ini, Bikin Ketagihan dengan Suasana Alam yang Memukau
Pesona Wonosobo! Libur Lebaran Main ke 5 Tempat Wisata Ini, Bikin Ketagihan dengan Suasana Alam yang Memukau /FREEPIK/

BANDUNGRAYA.ID – Simak 5 tempat wisata di Wonosobo yang cocok buat libur lebaran dengan suasana dan pesona alam yang memukau dan bikin ketagihan.

Sebuah Kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah ini memiliki banyak destinasi menarik dengan pemandangan yang cantik dan suasana yang bikin ketagihan.

Jika kamu sedang berencana untuk libur lebaran ke wilayah Wonosobo, jangan tinggalkan tempat ini begitu saja tanpa menjelajahi tempat wisata alamnya yang memukau.

Baca Juga: Wisata Bandung Bikin Nostalgia! Kunjungi Saat Lebaran, Dijamin Kamu Bakal Kangen Terus

Kamu bisa menikmati panorama dari pesona alam mulai dataran tinggi hingga wisata air yang pastinya menarik dan bikin kamu ketagihan dengan tempat ini.

Udara yang sejuk dari daerah Wonosobo bikin libur lebaran kamu dan keluarga akan menciptakan suasana baru yang menyejukkan.

Nah, berikut ini ada 5 tempat wisata di Wonosobo yang bisa bikin kamu ketagihan saat libur lebaran di sini dengan sajian pesona alam yang memukau.

Baca Juga: Bandung Selalu Menawan! Lebaran ke Wisata Kece Ini Bikin Kamu Betah, Viewnya Keren Banget

1. Gunung Cilik

Dinamakan Gunung Cilik karena tempat ini merupakan sebuah bukit yang berbentuk kerucut seperti gunung tapi berukuran kecil.

Ketinggian dari bukit ini sekitar 1500 mdpl dan terletak di lereng Gunung Sindoro sehingga suasana alamnya sangat sejuk.

Lokasinya ada di area perkebunan teh Jalan Bedakah, Kaliurip, Kecamatan Kertek, Kabupaten Wonosobo. Kamu bisa menikmati hamparan hijau perkebunan dan pemandangan indah dari Gunung Sindoro serta Gunung Sumbing.

2. Mata Air Mudal

Tempat wisata berupa kolam pemandian ini berlokasi dekat dengan Gunung Bismo yang berada di ketinggian 2365 mdpl sehingga suasana dingin dari pesona alam di sekitarnya langsung terasa menyejukkan tubuh.

Kolam air sedalam 1 hingga 2 meter ini berada di tengah hutan dengan air yang sangat jernih dan bertambah menarik karena terdapat puluhan ikan koi dan ikan emas.

Wisatawan bisa menikmati keindahan kolam dengan berjalan di atas pohon tumbang yang terlentang di tengah kolam untuk berinteraksi dengan ikan-ikan.

Pemandian Mata Air Mudal yang berlokasi di Slukatan, Mojotengah, Kabupaten Wonosobo ini juga bisa kamu buat renang untuk menikmati kesejukan air jernih yang terhampar sepanjang mata.

3. Bendungan Wadas Lintang

Waduk yang berada di perbatasan antar Kabupaten Wonosobo dan Kebumen ini memiliki daya tarik berupa pemandangan alam dan panorama yang terpancar indah dari waduk sehingga membuat pesona tempat ini semakin memukau.

Kamu juga bisa menikmati indahnya sunrise hingga sunset saat berkunjung di waktu yang tepat. Kamu juga bisa berkeliling waduk menggunakan perahu, memancing, dan berburu foto di spot yang menarik.

4. Gardu Pandang Tieng

Buat kamu yang sedang mencari tempat peristirahatan ketika melakukan perjalanan ke Dieng, tempat ini merupakan destinasi yang tepat untuk beristirahat sambil liburan.

Tempat ini merupakan rest area yang menyuguhkan restoran, toilet, hingga gazebo untuk istirahat dan spot foto menarik dengan latar perbukitan.

Kamu juga bisa menikmati golden sunrise dan pemandangan indah dari Gunung Merapi dan Merbabu dari tempat ini.

Lokasinya yang berada di pinggiran tebing menjadikan tempat ini sangat ideal untuk melihat panorama luas Desa Dieng.

5. Tanjung Serut

Berada di Desa Sumbersari, Kecamatan Wadaslintang, Kabupaten Wonosobo, wisata ini berada di pesisir waduk yang tempatnya berbentuk daratan menjorok ke arah waduk.

Daya tarik tempat ini menyajikan panorama pemandangan waduk, tempat camping, dan spot memancing di sekitarnya.

Itulah 5 tempat wisata di Wonosobo yang cocok buat destinasi libur lebaran dengan pesona keindahan alam yang memukau dan bikin ketagihan.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah